Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Perkokoh Pertahanan, Timnas Malaysia Tambah Amunisi dari Benua Afrika

By Faizal Rizki Pratama - Selasa, 23 Juni 2020 | 11:45 WIB
Pemain timnas Malaysia memberikan penghormatan ke suporternya seusai mengalahkan timnas Sri Lanka pada laga persahabatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 5 Oktober 2019.
TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA
Pemain timnas Malaysia memberikan penghormatan ke suporternya seusai mengalahkan timnas Sri Lanka pada laga persahabatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 5 Oktober 2019.

BOLASPORT.COM - Malaysia kembali melakukan proses naturalisasi kepada pemain, kali ini terhadap figur asal Republik Kongo, Marcel Kalonda.

Marcel Kalonda yang saat ini memperkuat klub dari Liga Zambia, Zesco FC, telah menyerahkan dokumen persyaratan untuk membuktikan dirinya memiliki darah Malaysia.

Marcel Kalonda mengaku bahwa dirinya memiliki darah Malaysia dari sang ayah yang berasal dari Sabah.

Diungkapkan oleh Ketua Komite Program Naturalisasi FAM (Federasi Sepak Bola Malaysia), Datuk Mohd Yusoff Mahadi, pihaknya membenarkan bahwa Kalonda telah menyerahkan dokumen resmi mengenai latar belakangnya.

Dalam waktu dekat, Kalonda yang berposisi sebagai bek tengah tersebut akan segera datang ke Malaysia untuk menjalani tes kewarganegaraan.

Baca Juga: Usai Jadi Biang Keributan Laga Brighton vs Arsenal, David Luiz KW Tak Akan Dapat Sanksi

Kalonda meyatakan kesediaanya untuk memberikan kontribusi terbaik bagi  Harimau Malaya.

"Saya sudah serahkan semua dokumen yang dikehendaki oleh FAM," kata Kalonda dilansir BolaSport.com dari Hmetro Malaysia.

"Sekarang saya tinggal menunggu pengesahan dan kelulusan sebelum datang ke Malaysia."

"Saya benar-benar ingin bermain untuk Malaysia. Saya yakin siap dan akan memberikan yang terbaik di sesi tes (kewarganegaraan) dan timnas Malaysia," katanya.

Selajutnya Kalonda diberi waktu dua minggu untuk memenuhi persyaratan yang dibutuhkan oleh FAM agar dirinya bisa bermain di timnas Malaysia.

Kalonda akan menjadi pemain keturunan berikutnya bagi timnas Malaysia.

Sebelumya mereka sudah memiliki beberapa pemain keturunan seperti Brendan Gan, Matthew Davies, Corbin Ong, dan lain-lain.

Kehadiran Kalonda ini juga disambut baik oleh pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, yang terpikat dengan penampilan pemain 22 tahun tersebut.

Tan Cheng Hoe yakin jika Marcel Kalonda dapat semakin memperkokoh barisan pertahanan timnas Malaysia.

Marcel Kalonda diperkirakan akan menambah kekuatan Malaysia jelang laga penting yakni kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia dan Piala AFF 2020.

Baca Juga: Manchester United Tersalip Borussia Dortmund Lagi soal Transfer Pemain


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : hmetro.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X