Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Babak I Liga Inggris - Alexander-Arnold dan Salah Bawa Liverpool Unggul 2-0

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 25 Juni 2020 | 03:12 WIB
Bek kanan Liverpool, Trent Alexandrer-Arnold, merayakan gol ke gawang Crystal Palace yang dicetak pada menit ke-16 pada laga pekan ke-30 Liga Inggris di Stadion Anfield, rabu (24/6/2020).
TWITTER.COM/OFFICIALFPL
Bek kanan Liverpool, Trent Alexandrer-Arnold, merayakan gol ke gawang Crystal Palace yang dicetak pada menit ke-16 pada laga pekan ke-30 Liga Inggris di Stadion Anfield, rabu (24/6/2020).

BOLASPORT.COM - Liverpool sementara unggul 2-0 atas Crystal Palace pada babak pertama dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris.

Liverpool menjamu Crystal Palace di Stadion Anfield dalam lanjutan pertandingan pekan ke-31 Liga Inggris, Rabu (24/6/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Dilansir BolaSport.com dari Whoscored, Liverpool selaku tuan rumah memimpin penguasaan bola dengan 71 persen.

Adapun Liverpool mampu melepaskan 12 tembakan dengan 3 mengarah tepat sasaran, sedangkan Crystal Palace meluncurkan 2 shots, tetapi tak ada yang menuju ke gawang.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Drama Menit Akhir Buat Inter, 3 Poin Lenyap karena Sassuolo

Menurunkan skuad terbaiknya, Liverpool langsung tancap gas sejak peluit babak pertama dibunyikan.

Liverpool langsung mengancam pada menit ke-8 lewat sepakan kaki kanan Georginio Wijnaldum dari dalam kotak penalti.

Namun, tembakan Georginio Wijnaldum dari jarak dekat justru melebar di sisi kanan gawang Crystal Palace yang dikawal Wayne Hennessey.

Baca Juga: Tawaran Dinaikkan, Arthur Melo Mulai Pertimbangkan Pindah ke Juventus

Liverpool akhirnya mampu memecahkan kebuntuan pada menit ke-23 via sepakan bebas Trent Alexander-Arnold.

Tendangan bebas itu diberikan untuk Liverpool setelah Virgil van Dijk dilanggar Jordan Ayew tepat di luar kotak penalti Crystal Palace.

Sepakan kaki kanan Trent Alexander-Arnold dari free-kick menghunjam deras ke pojok kiri atas gawang yang tak mampu dijangkau Hennessey. Liverpool unggul 1-0.

Baca Juga: Liverpool Buka Peluang Dapatkan Gelandang Bayern Muenchen Gratis

Pada menit ke-28, Liverpool mendapat peluang melalui sepakan kaki kanan Jordan Henderson dari jarak dekat yang membentur tiang.

Satu menit jelang bubaran babak pertama Liverpool mampu menggandakan kedudukan melalui Mohamed Salah.

Menuntaskan umpan lambung Fabinho dari tengah lapangan, Mohamed Salah kemudian mengontrol bola menggunakan dada.

Mohamed Salah, yang berlari masuk ke kotak penalti Crystal Palace, melepaskan sepakan kaki kiri yang tidak mampu dijangkau Hennessey.

Hingga babak pertama berakhir, Liverpool sementara unggul 2-0 atas Crystal Palace.

Liverpool 2-0 Crystal Palace (Trent Alexander-Arnold 16', Mohamed Salah 44')

Berikut ini BolaSport.com menampilkan susunan pemain Liverpool dan Crystal Palace dari situs resmi Premier League:

Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 66-Trent Alexander-Arnold, 12-Joe Gomez, 4-Virgil van Dijk, 26-Andrew Robertson; 14-Jordan Henderson, 3-Fabinho, 5-Georginio Wijnaldum; 11-Mohamed Salah, 9-Roberto Firmino, 10-Sadio Mane

Pelatih: Juergen Klopp

Crystal Palace (4-1-4-1): 1-Wayne Hennessey; 2-Joe Ward, 24-Gary Cahill, 12-Mamadou Sakho, 3-Patrick van Aanholt; 22-James McCarthy; 10-Andros Townsend, 18-James McArthur, 8-Cheikhou Kouyate, 11-Wilfried Zaha (7-Max Meyer 15'); 9-Jordan Ayew

Pelatih: Roy Hodgson

Wasit: Martin Atkinson


Editor : Septian Tambunan
Sumber : whoscored.com, Premierleague.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X