Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Manajer Bantah Khabib Nurmagomedov Pensiun Usai Sang Ayah Wafat

By Muhamad Husein - Senin, 13 Juli 2020 | 05:00 WIB
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat memamerkan gelar juara kelas ringannya.
twitter.com/Hinxsta
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat memamerkan gelar juara kelas ringannya.

BOLASPORT.COM - Manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz, memastikan kliennya tidak akan pensiun meski baru saja kehilangan ayahnya, Abdulmanap Nurmagomedov.

Isu mengenai pensiunnya Khabib Nurmagomedov muncul setelah beberapa media Rusia melaporkan bahwa petarung UFC itu memutuskan untuk pensiun usai sang ayah wafat.

Selain karena kehilangan sosok ayah, Khabib juga kehilangan pelatih.

Ali Abdelaziz pun segera memberikan klarifikasi mengenai rumor tersebut melalui akun Twitter-nya, @AliAbdelaziz00.

Dia menegaskan bahwa tidak ada keputusan pensiun dari Khabib, baik pada ajang UFC maupun sebagai petarung seni bela diri campuran alias mixed martial arts (MMA).

Baca Juga: Manfaatkan Sang Anak, WWE Harap Negosiasi dengan Rey Mysterio Lancar

"Beberapa media Rusia melaporkan bahwa Khabib pensiun," tulis Abdelaziz dilansir BolaSport.com dari BJPenn.com.

"Ini kabar yang sangat tidak benar. Khabib sedang berduka karena ayahnya baru saja meninggal. Saya ingin semua orang menghormatinya dengan tidak membuat berita palsu," tulis dia lagi.

Ayah petarung berjulukan The Eagle itu meninggal dunia akibat komplikasi penyakit yang muncul karena virus Corona alias Covid-19.

Sebelum mengembuskan nafas terakhirnya, Abdulmanap Nurmagomedov sempat mendapat perawatan intensif di salah satu rumah sakit terbaik di Moskow, Rusia.

Hal ini terjadi setelah Presiden Rusia Vladimir Putin memberi instruksi khusus kepada tim medis di rumah sakit tersebut.

Namun, takdir Tuhan tak bisa ditolak.

Abdulmanap meninggal dunia pada 3 Juli 2020, dalam usia 57 tahun.

Baca Juga: Sean Gelael Kembali Raih Poin pada Balapan Kedua GP F2 Styria 2020

Terlepas dari masa berkabung, sejauh ini memang belum ada kabar pasti mengenai masa depan Khabib Nurmagomedov pada ajang UFC

Petarung yang belum pernah kalah dalam 28 pertarungan itu masih memiliki jadwal bertarung melawan Justin Gaethje.

Sebagai pemegang sabuk juara kelas ringan, Khabib akan menjalani laga unifikasi gelar juara yang direncanakan berlangsung pada September mendatang.

Presiden UFC, Dana White, bahkan sudah memberikan keleluasan kepada Khabib untuk kembali dan melakukan pertarungan.

Kebijakan White ini tentu berpeluang membuat jadwal pertarungan Khabib Nurmagomedov versus Justin Gaethje mundur.

Baca Juga: Hasil Balapan GP Styria 2020 - Tampil Dominan, Lewis Hamilton Juara


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : bjpenn.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X