Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kunci Sukses Makan Konate Selama Ini, Tidak Konsumsi Gorengan

By Rinaldy Azka Abdillah - Senin, 13 Juli 2020 | 23:15 WIB
Gelandang asal Mali, Makan Konate, diperkenalkan sebagai pemain asing Persebaya Surabaya pada musim 2020.
INSTAGRAM PERSEBAYA
Gelandang asal Mali, Makan Konate, diperkenalkan sebagai pemain asing Persebaya Surabaya pada musim 2020.

BOLASPORT.COM - Dalam persepakbolaan Indonesia, tentu nama Makan Konate saat ini sudah menjadi salah satu bintang yang cukup besar.

Permainannya yang apik di tengah lapangan membuat banyak klub ingin menggunakan jasa Makan Konate.

Bahkan tercatat saat ini Makan Konate sudah berbaju tiga klub yang syarat akan sejarah, yaitu Persib Bandung, Arema FC dan Persebaya Surabaya.

Pemain yang saat ini memperkuat Persebaya tersebut turut memberikan gelar juara liga untuk Persib Bandung pada tahun 2014.

Baca Juga: The Jak Mania Berharap Persija Gelar Latihan Pertengahan Agustus

Dilansir dari acara Hanif & Rendy Show di kanal Youtube mereka, dengan kesuksesannya tersebut, Konate Makan memberikan kunci suksesnya.

Kunci suksesnya tersebut ialah tidak memakan goreng-gorengan.

"Saya makan itu biasanya makan sup, african food. Ada sup ayam dan sup daging. Saya ayam biasanya direbus tidak digoreng," ujarnya, Senin (13/7/2020).

Baca Juga: Tim Pelatih Timnas U-19 Indonesia Terima CV dari Pemain di Liga Swedia

Agar dirinya dapat selalu makan makanan Afrika, Makan Konate sampai-sampai belajar cara masak ke istrinya via telepon.

Ia pun mengakui banyak belajar cara masak dari sang istri yang saat ini berada di Mali.

"Kalau saya mau masak makanan Afrika saya dibantu istri, telepon dia dan dia kasih tau harus tambah ini dan itu, campur-campur dan ini. Saya diajarkan biasanya, tapi kadang beli juga," ungkapnya.

Baca Juga: Liga 1 Dimulai Lagi, Gelandang Madura United Nilai Ada yang Berbeda

Hanya dengan keadaan Indonesia, khususnya Surabaya yang saat ini sangat terdampak Covid-19, akhirnya Makan Konate lebih sering memasak sendiri.

Itu karena dirinya takut untuk keluar rumah.

"Karena Surabaya sedang seperti ini jadi aku takut kalau harus keluar," pungkasnya.

Baca Juga: Selain di Persija, Rezaldi Hehanussa Punya Tanggung Jawab Lebih Besar


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : YouTube/Hanif & Rendy Show

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X