Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

SPAL Vs Inter Milan - Candreva Bawa I Nerazzurri Unggul 1-0 di Babak I

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 17 Juli 2020 | 03:43 WIB
Momen Christian Eriksen membawa bola dalam laga Inter Milan melawan SPAL dalam lanjutan laga pekan ke-33 Liga Italia, Kamis (16/7/2020).
TWITTER.COM/INTER_EN
Momen Christian Eriksen membawa bola dalam laga Inter Milan melawan SPAL dalam lanjutan laga pekan ke-33 Liga Italia, Kamis (16/7/2020).

BOLASPORT.COM - Inter Milan sementara unggul 1-0 atas tim juru kunci, SPAL, pada babak pertama laga pekan ke-33 Liga Italia 2019-2020.

Inter Milan berkunjung ke markas SPAL, Stadion Paolo Mazza, dalam lanjutan laga pekan ke-33 Liga Italia, Kamis (16/7/2020) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Inter Milan memimpin penguasaan bola dengan 53 persen pada babak pertama.

Menurut Whoscored, Inter Milan mampu melepaskan 7 tembakan dengan 2 mengarah akurat ke gawang, sedangkan tuan rumah SPAL melakukan 5 shots tanpa satu pun tembakan tepat sasaran.

Baca Juga: Hasil Babak I - Marcus Rashford Gocek Bek Sampai Jatuh, Manchester United Ungguli Crystal Palace

Inter Milan langsung tancap gas sejak menit awal seusai peluit tanda dimulainya pertandingan dibunyikan oleh wasit Antonio Giua.

Peluang pertama Inter Milan hadir ketika pertandingan baru berjalan 4 menit lewat tembakan kaki kiri Marcelo Brozovic dari luar kotak penalti.

Usai menerima sodoran umpan pendek dari Antonio Candreva, Marcelo Brozovic sempat mengontrol bola sebelum melepaskan tembakan via kaki kirinya dari luar kotak.

Namun, tembakan Brozovic membentur tiang sebelah kanan gawang SPAL dan hanya menghasilkan tendangan gawang untuk tim tuan rumah. 

Baca Juga: Lionel Messi Asal-asalan Tendang, Barcelona Tak Berkutik di Tangan Pemain Buangan

Pada menit ke-15, sebuah umpan lambung dari Christian Eriksen ke kotak penalti dapat disambut dengan sundulan oleh Roberto Gagliardini.

Namun, sundulan Roberto Gagliardini masih terlalu mudah untuk ditangkap kiper SPAL, Carlo Letica.

Tiga menit berselang gantian SPAL yang memiliki peluang untuk membuka skor melalui tembakan kaki kiri Andrea Petagna dari dalam kotak penalti Inter Milan.

Sepakan keras kaki kiri Andrea Petagna dari dalam kotak hanya membentur mistar gawang meski sempat membuat Samir Handanovic mati langkah.

Baca Juga: Hasil Babak I - Karim Benzema Cetak Gol Ke-20, Real Madrid 'Juara' di Babak Pertama

Hingga menit ke-30, duet San-Lau (Alexis Sanchez dan Lautaro Martinez) masih belum mampu memberikan ancaman berarti bagi gawang SPAL.

Pada menit ke-37, Inter Milan akhirnya mampu memecah kebuntuan lewat gol yang dilesakkan Antonio Candreva usai meneruskan umpan terobosan Sanchez. 

Alexis Sanchez, yang mendapat bola umpan silang dari Biraghi, langsung memberikan umpan terobosan sembari memutar ke Antonio Candreva yang tak terkawal di dalam kotak penalti.

Lewat sekali kontrol, Candreva mengarahkan tembakan kaki kanan ke pojok kanan bawah gawang SPAL. Inter unggul 1-0.

Baca Juga: Keputusan Pogba Bertahan Bisa Bikin Satu Pemain Gagal Gabung Man United

Laga sempat dihentikan pada menit ke-40 setelah Gabriel Strefezza dijatuhkan oleh Handanovic yang berusaha memotong umpan silang Alberto Cerri.

Para pemain SPAL sempat melancarkan protes meminta pengecekan Video Assistant Referee (VAR) dan mengharapkan dapat penalti.

Namun, wasit Antonio Giua tak menggubris protes pemain SPAL dan melanjutkan pertandingan setelah sempat pula terhenti dengan perawatan medis untuk Gabriel Strefezza.

Hingga turun minum, keunggulan 1-0 Inter Milan atas SPAL tetap bertahan.

SPAL 0-1 Inter Milan (Antonio Candreva 37')

Berikut ini BolaSport.com menampilkan susunan pemain SPAL dan Inter Milan:

SPAL (4-4-2): 25-Carlo Letica; 26-Jacopo Sala, 41-Kevin Bonifazi, 23-Francesco Vicari, 13-Arkadiusz Reca; 21-Gabriel Strefezza, 14-Bryan Dabo, 6-Mirko Valdifiori, 11-Alessandro Murgia; 32-Alberto Cerri, 37-Andrea Petagna

Pelatih: Luigi Di Biagio

Inter Milan (3-4-1-2): 1-Samir Handanovic; 37-Milan Skriniar, 13-Andrea Ranocchia, 95-Alessandro Bastoni; 87-Antonio Candreva, 77-Marcelo Brozovic, 5-Roberto Gagliardini, 34-Cristiano Biraghi; 24-Christian Eriksen; 7-Alexis Sanchez, 10-Lautaro Martinez

Pelatih: Antonio Conte

Wasit: Antonio Giua


Editor : Septian Tambunan
Sumber : whoscored.com, twitter.com/Inter_en

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X