Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Man United Vs Chelsea - Dituding Sering Dibantu VAR, Solskjaer Marah

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 19 Juli 2020 | 06:15 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

BOLASPORT.COM - Ole Gunnar Solskjaer marah usai Manchester United dituding sering dibantu oleh VAR dalam beberapa pertandingan.

Laga semifinal Piala FA akan mempertemukan Manchester United dengan Chelsea, Minggu (19/7/2020).

Kedua tim akan bertemu di Stadion Wembley untuk memperebutkan tiket menuju final.

Sebelum laga dimulai, pelatih Chelsea, Frank Lampard, sempat melemparkan pernyataan kontroversial kepada Manchester United.

Menurut Lampard, Setan Merah merupakan klub yang paling banyak dibantu oleh VAR (video assistant referee) musim ini.

Baca Juga: Manchester United Vs Chelsea - Luke Shaw Absen, Bek Serba Bisa Ambil Alih

Bahkan, mantan gelandang Chelsea itu tak segan menyebut Bruno Fernandes melakukan diving saat melawan Aston Villa.

Manchester United memang menjadi tim yang mendapat penalti paling banyak di Liga Inggris musim ini.

Sampai saat ini, Manchester United telah mendapat 13 kali hadiah penalti.

Jumlah tersebut merupakan yang paling banyak dibandingkan klub lain di Liga Inggris musim ini.

Mendengar cibiran Lampard tersebut, pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, meradang.

Baca Juga: Manchester United Selangkah Lagi Lunasi Klausul Jadon Sancho Senilai Rp 1,8 Triliun

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mirror, Solskjaer menjawab bahwa pemainnya tidak menipu wasit sama sekali.

Bahkan, mantan penyerang Manchester United itu menyebut timnya sering dirugikan dengan keputusan wasit dalam pertandingan.

"Seratus persen saya akan membela pemain saya, tidak ada satu pun dari mereka yang mencoba menipu wasit sama sekali," ucap Solskjaer.

"Jika Anda memiliki lari yang cepat seperti Dan James, Marcus Rashford, Anthony Martial, atau Mason Greenwood dan Anda mendapatkan tekel di dalam atau sekitar kotak, itu bisa saja membuat pemain kami jatuh."

"Saya hanya ingin mereka dilindungi."

Baca Juga: Manchester United Vs Chelsea - Frank Lampard: United Sering Dibantu VAR

"Seharusnya ada kartu merah untuk Oriol Romeu ketika dia hampir melumpuhkan Mason Greenwood saat melawan Southampton, mungkin itu akan membantu kami."

"Hal yang sama ketika Mark Noble seharusnya dikirim keluar lapangan saat melawan West Ham karena dia melanggar Aaron Wan-Bissaka dan kami kalah di sana," kata Solskjaer melanjutkan.

Manchester United dan Chelsea akan saling berhadapan pada Senin (20/7/2020) dini hari WIB.

Setan Merah memastikan diri lolos ke semifinal usai menaklukkan Norwich City di perempat final.

Sementara itu, The Blues berhasil menang tipis dengan skor 1-0 atas Leicester City di perempat final.

Baca Juga: Arsenal Vs Man City - Tak Ada Ambisi Final Sekota dari Pep Guardiola


Editor : Beri Bagja
Sumber : Daily Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X