Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mulai Tampil Apik di Liverpool, Juergen Klopp Tuntut 1 Hal kepada Fabinho

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 18 Agustus 2020 | 21:45 WIB
Juergen Klopp dan Fabinho terlibat dalam sebuah diskusi di pinggir lapangan.
TWITTER.COM/LIVERPOOLNEWS26
Juergen Klopp dan Fabinho terlibat dalam sebuah diskusi di pinggir lapangan.

BOLASPORT.COM - Fabinho menceritakan satu tuntutan Juergen Klopp kepada dirinya usai tampil apik bersama Liverpool musim ini.

Fabinho didatangkan Liverpool dari AS Monaco pada awal musim 2018-2019 dengan harga 45 juta euro (sekitar Rp 793 miliar).

Baru dua musim bergabung dengan Liverpool, Fabinho langsung mengunci posisinya di skuad Liverpool.

Pemain asal Brasil itu hampir selalu menjadi pilihan utama Juergen Klopp di posisi gelandang bertahan.

Sampai saat ini, Fabinho telah bermain sebanyak 80 kali di semua kompetisi bersama The Reds.

Baca Juga: Rumah Fabinho Dibobol Maling saat Liverpool Angkat Trofi Liga Inggris

Fabinho juga ikut mengantar Liverpool meraih gelar Liga Inggris 2019-2020.

Selain itu, Fabinho mencicipi gelar Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Klub di musim pertamanya.

Menjelang musim 2020-2021 yang akan dimulai pada 12 September mendatang, Fabinho mengaku mendapatkan satu tuntutan dari Klopp.

Dilansir BolaSport.com dari Goal, pemain yang dijuluki 'Si Kurus' oleh rekan-rekan setimnya itu diminta untuk lebih sering menembak ke arah gawang.

Hal itu tak lepas dari dua gol indah Fabinho yang dicetak ke gawang Manchester City dan Crystal Palace di ajang Liga Inggris.

Baca Juga: Sudahi Puasa Gelar Liverpool, Juergen Klopp Pelatih Terbaik Liga Inggris 2019-2020

Fabinho mencetak gol ke gawang Crystal Palace lewat tendangan keras dari luar kotak penalti.
TWITTER.COM/LFC
Fabinho mencetak gol ke gawang Crystal Palace lewat tendangan keras dari luar kotak penalti.

Fabinho melepaskan tendangan roket dari luar kotak penalti yang membuat para penggemar sepak bola takjub.

Klopp pun meminta Fabinho untuk lebih sering melakukan hal itu pada musim depan.

"Dia (Klopp) selalu berbicara bahwa saya harus lebih banyak menembak karena saya memiliki kualitas ini. Saya akan mencoba," ujar Fabinho.

Mantan pemain Real Madrid Castilla itu mengaku bahwa dirinya sering mendapatkan kesempatan menembak.

Akan tetapi, Fabinho lebih suka mengoper dibandingkan dengan mencetak gol.

Baca Juga: Komentar Juergen Klopp soal Rekrutan Anyar Liverpool Kostas Tsimikas

"Saya tahu bisa melakukan ini, saya harus mencoba lebih banyak dalam permainan," tutur Fabinho.

"Kadang-kadang saya memiliki kesempatan untuk menembak lebih banyak dari jarak jauh dan saya tidak melakukan ini karena lebih suka mengoper."

"Tapi, saya mencetak dua gol bagus musim lalu dan saya hanya harus melatih ini dan mencoba lebih banyak dalam permainan," ucap Fabinho melanjutkan.

Fabinho dikenal sebagai salah satu gelandang bertahan terbaik di Liga Inggris saat ini.

Kemampuannya yang seimbang dalam hal menyerang dan bertahan membuat Fabinho menjadi pemain serbabisa di lini tengah Liverpool.

Baca Juga: Kenang Momen Juara Liga Inggris, Klopp Menangis Sampai Tak Bisa Bicara


Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X