Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bolak-balik Juara, Marcus/Kevin Ungkap 1 Gelar yang Paling Membanggakan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 20 Agustus 2020 | 13:30 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada semifinal All England Open 2020 di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (14/3/2020).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada semifinal All England Open 2020 di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (14/3/2020).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, memiliki satu gelar spesial yang paling membanggakan bagi mereka.

Menjadi juara turnamen bulu tangkis sudah menjadi rutinitas tersendiri bagi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Dalam tiga tahun terakhir, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo setidaknya menggondol tujuh gelar juara pada akhir kalender turnamen BWF.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo semakin membuat Indonesia bangga karena menjadi ganda putra nomor satu dunia dalam rentang waktu yang lama.

Baca Juga: PBSI Gelar Simulasi Piala Thomas dan Uber 2020, Ini Pembagian Grup dan Jadwalnya!

Posisi Marcus/Kevin sebagai pasangan nomor satu tak tergoyahkan sejak mereka mencapainya untuk kali ketiga pada September 2017.

Dari 30 gelar juara yang diraih bersama, Marcus/Kevin memiliki satu titel spesial yang membuat mereka sangat bangga.

Dalam wawancara di acara Mata Najwa, Rabu (18/8/2020), Marcus dan Kevin kompak menyebut medali emas Asian Games 2018 sebagai prestasi yang paling spesial.

Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) membentangkan bendera Merah Putih seusai menjuarai nomor ganda putra pada Asian Games 2018.
FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA
Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) membentangkan bendera Merah Putih seusai menjuarai nomor ganda putra pada Asian Games 2018.

Baca Juga: Raja Bulu Tangkis Buka Kesempatan Latihan Bareng, Tertarik?

"Waktu Asian Games di Jakarta yang paling spesial menurut saya," kata Kevin.

"Karena bisa ngibarin merah putih dan pas Asian Games di Indonesia, kan jarang-jarang. Kebanggannya kayak lebih aja gitu," imbuhnya.

Hal senada juga diungkapkan Marcus. Merebut emas di Asian Games 2018 menjadi momen paling membanggakan baginya selama mewakili nama Indonesia.

"Iya sama pasti, pas Asian Games itu sangat berharga buat kami," ucap Marcus.

Marcus mengaku senang setiap kali bisa membawa Indonesia menang dalam sebuah turnamen.

"Pasti ada perasaan bangga dan senang bisa mengibarkan bendera merah putih sih. Pasti terharu," ucap pemain berusia 29 tahun tersebut.

Baca Juga: Susy Susanti: Tim Putra Punya Peluang Bawa Pulang Piala Thomas 2020

Marcus dan Kevin akan kembali mewakili Indonesia pada ajang Piala Thomas 2020 yang akan dihelat di Aarhus, Denmark, pada 3-11 Oktober mendatang.

Tim beregu putra Indonesia membawa modal bagus ke Piala Thomas 2020 setelah menjadi unggulan pertama dan menjadi kampiun Kejuaraan Beregu Asia pada Februari silam.

Indonesia mengalami puasa gelar di Piala Thomas sejak titel terakhir pada 2002. Marcus/Kevin dkk. diharapkan bisa memutus rekor buruk Indonesia di turnamen akbar tersebut.

Marcus/Kevin juga berpeluang besar mewakili Merah Puith pada Olimpiade 2021 yang bakal berlangsung di Tokyo, Jepang.

Baca Juga: Malaysia Klaim Lebih Siap di Piala Thomas dan Uber 2020, Indonesia Bagaimana?


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Mata Najwa Trans 7

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X