Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Penyebab Lionel Messi Tak Mau Tukar Kostum dengan Pemain Bayern Muenchen

By Septian Tambunan - Kamis, 20 Agustus 2020 | 16:57 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi.
TWITTER.COM/THEATHLETICUK
Megabintang Barcelona, Lionel Messi.

BOLASPORT.COM - Ada penyebab di balik keputusan megabintang Barcelona, Lionel Messi, tidak mau tukar kostum dengan pemain Bayern Muenchen.

Barcelona dipermalukan Bayern Muenchen dalam laga perempat final Liga Champions di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Jumat (14/8/2020).

Bayern melumat Barcelona dengan skor 8-2.

Baca Juga: Gonzalo Higuain Beri Peringatan kepada Lionel Messi soal Bek Liga Inggris

Gol-gol Bayern dibukukan oleh Thomas Mueller (menit ke-4, 31'), Ivan Perisic (22'), Serge Gnabry (28'), Joshua Kimmich (63'), Robert Lewandowski (82'), dan Philippe Coutinho (85', 89').

Adapun dua gol Barcelona berasal dari lesakan bunuh diri David Alaba (7') dan sepakan kaki kiri Luis Suarez (57').

Hasil tersebut meloloskan Bayern ke semifinal Liga Champions untuk menghadapi Olympique Lyon.

Meladeni Lyon, Bayern kembali menang telak dengan skor 3-0 dalam partai yang bergulir di Estadio Jose Alvalade, Rabu (19/8/2020).

Baca Juga: Bukan soal Uang, Lionel Messi Tinggalkan Barcelona Cuma karena 1 Tujuan

Tiga gol Bayern berasal dari Serge Gnabry (18', 33') dan Robert Lewandowski (88').

Dalam dua pertandingan Bayern terakhir, bek kiri Alphonso Davies menunjukkan performa gemilang.

Baca Juga: Lionel Messi Pilih Liga Inggris sebagai Tujuan karena Liga Italia Punya 1 Kelemahan

Meski baru berusia 19 tahun, Davies sudah menjadi pilar utama di skuad Bayern.

Davies selalu merumput sejak awal pertandingan dalam tujuh partai terakhir Bayern Muenchen di Liga Champions.

Bek kiri Bayern Muenchen, Alphonso Davies, sukses meraih penghargaan Bundesliga Rookie of The Year.
TWITTER.COM/BUNDESLIGA_EN
Bek kiri Bayern Muenchen, Alphonso Davies, sukses meraih penghargaan Bundesliga Rookie of The Year.

Bahkan, saat melawan Barcelona, Alphonso Davies sempat menunjukkan aksi menggocek Messi dan menyumbangkan satu assist untuk gol yang dicetak Joshua Kimmich.

Davies, yang dikenal mengidolai Messi, menghadiri sesi wawancara seusai pertandingan kontra Lyon.

Baca Juga: Lionel Messi Hengkang, Barcelona Harus Ganti Nama Klub

Saat ditanya apakah sudah mengajak Messi untuk bertukar kostum, Davies memberikan jawabannya.

"Saya sudah meminta kostum Messi," kata Alphonso Davies seperti dilansir BolaSport.com dari BT Sport.

"Namun, menurut saya, dia agak kesal."

"Semoga saja bisa pada kesempatan lainnya," ucap Davies melanjutkan.

Baca Juga: Lionel Messi seperti Tawanan dan Tak Bahagia, Barcelona Persilakan Pergi

Meski gagal mendapatkan kaus Lionel Messi karena sang idola sedang kesal, Alphonso Davies tetap tampil solid ketika menghadapi Lyon sehingga Bayern mampu mencatatkan clean sheet.

Pada Liga Champions 2019-2020, Davies sudah menyumbangkan empat assist dari 624 menit penampilan.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Bt.com, Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X