Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liverpool Gagal Juara Community Shield, Begini Reaksi Virgil van Dijk

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 30 Agustus 2020 | 23:00 WIB
Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, melakukan selebrasi usai menjebol gawang Liverpool pada laga Community Shield di Stadion Wembley, Sabtu (29/8/2020).
TWITTER.COM/PLINUSA
Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, melakukan selebrasi usai menjebol gawang Liverpool pada laga Community Shield di Stadion Wembley, Sabtu (29/8/2020).

BOLASPORT.COM - Virgil van Dijk memberikan pandangannya terkait kegagalan Liverpool menjuarai Community Shield 2020.

Liverpool dipaksa gigit jari kala menghadapi Arsenal pada gelaran Community Shield 2020.

Laga Community Shield 2020 yang berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu (29/8/2020), akhirnya dimenangi oleh Arsenal.

Liverpool sempat tertinggal gol Pierre-Emerick Aubameyang sebelum Takumi Minamino membuat laga harus diakhiri dengan adu penalti.

Baca Juga: Legenda Barcelona: Kevin de Bruyne adalah Gelandang Terbaik di Dunia

Di babak adu tos-tosan, Arsenal menang 5-4 atas The Reds.

Kelima penendang The Gunners sukses menjalankan tugasnya sebagai eksekutor dengan Rhian Brewster menjadi satu-satunya pemain yang gagal dari pihak juara Liga Inggris 2019-2020.

Arsenal sukses menjadi juara Community Shield usai menaklukkan Liverpool 5-4 pada babak adu penalti di Stadion Wembley, Sabtu (29/8/2020).
TWITTER.COM/ARSENAL
Arsenal sukses menjadi juara Community Shield usai menaklukkan Liverpool 5-4 pada babak adu penalti di Stadion Wembley, Sabtu (29/8/2020).

Liverpool sejatinya memiliki sejumlah peluang melalui James Milner dan gol Virgil van Dijk yang dianulir wasit akibat offside.

Akibat kekalahan dari Arsenal, pasukan Juergen Klopp gagal untuk kedua kalinya setelah setahun lalu juga gagal di Community Shield usai kalah di tangan Manchester City.

Baca Juga: Tottenham Resmi Rekrut Matt Doherty, Anak Buahnya dari Anak Buah Jose Mourinho

Perihal kegagalan Liverpool di Community Shield 2020, Virgil van Dijk pun bereaksi.

Van Dijk menyebut The Reds telah bermain bagus sepanjang laga, tetapi gagal mengonversi peluang.

Virgil van Dijk bersama dengan manajer Liverpool, Juergen Klopp.
TWITTER.COM/DEADLINEDAYLIVE
Virgil van Dijk bersama dengan manajer Liverpool, Juergen Klopp.

Bek asal Belanda tersebut menegaskan timnya harus segera bangkit.

"“Saya pikir keberhasilan utama mereka adalah gol Aubameyang. Itu adalah penyelesaian yang bagus, tetapi kami seharusnya melakukan yang lebih baik di sana dan tidak membiarkan dia menembak. Tetapi, jelas dia memanfaatkan situasi,” kata Van Dijk dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Demi Menyelesaikan Kasusnya, Man United Beri Tambahan Libur kepada Harry Maguire

“Sepanjang pertandingan kami bermain bagus, mendominasi, menekan lawan dengan baik, dan menciptakan banyak peluang. Pada akhirnya penalti hanyalah perjudian dan apa pun bisa terjadi."

“Kami kecewa, tetapi harus segera bangkit. Tahun lalu kami kalah dalam adu penalti juga dan kami memenangi liga, jadi tidak perlu panik. Tetapi, jelas kami ingin menang hari ini."

"Kami memiliki peluang besar dengan Millie, jelas gol saya juga dianulir dan memiliki beberapa momen berbahaya, tetapi jika Anda melihat permainan secara keseluruhan, saya pikir kami menciptakan banyak peluang di mana seharusnya kami melakukan yang lebih baik," tutur bek tengah bernomor punggung 4 tersebut.

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Liverpoolfc.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X