Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadi Raja Gol di RB Leipzig, Timo Werner Pede Bisa Ulang Kejayaan di Chelsea

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 2 September 2020 | 08:15 WIB
Striker asal Jerman, Timo Werner, menjalani latihan perdana bersama Chelsea.
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Striker asal Jerman, Timo Werner, menjalani latihan perdana bersama Chelsea.

BOLASPORT.COM - Penyerang anyar Chelsea, Timo Werner, meyakini dirinya bisa menjadi raja gol bersama The Blues seperti yang dia lakukan saat memperkuat RB Leipzig

Timo Werner resmi memperkuat Chelsea setelah dibeli dengan biaya 47,5 juta pounds (sekitar Rp 938 miliar).

Dalam kesepakatannya, Werner bakal berseragam Chelsea selama 5 tahun.

Werner dibeli Chelsea dengan harapan agar pemain asal Jerman tersebut bisa memperkuat lini serang tim. 

Harapan itu muncul tak lepas dari penampilan mengesankan pemain berusia 24 tahun tersebut bersama RB Leipzig

Dia bersinar pada musim terakhirnya bersama klub Bundesliga itu dengan mencetak 34 gol dalam 45 penampilan di semua ajang. 

Baca Juga: Sudah Resmi Gabung Chelsea, Pelatih RB Leipzig Baru Ungkap Kelemahan Timo Werner

Ini menjadi kali kedua Werner mampu mencetak lebih dari 20 gol di liga sejak tiba dari VfB Stuttgart pada 2016.

Sebelumnya, Werner mampu mengoleksi 21 gol di Bundesliga musim 2016-2017.

Secara keseluruhan, penyerang berpaspor Jerman itu telah mengoleksi 95 gol dari 159 penampilan bersama RB Leipzig di semua kompetisi.

Jumlah tersebut membuat Werner menjadi top scorer sepanjang masa klub berjulukan Die Bullen ini. 

Adapun di Chelsea, Werner sudah membuka keran golnya ketika membobol gawang Brighton and Hove Albion dalam laga pramusim pada Sabtu (29/8/2020) malam WIB.

Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 1-1 itu, Werner hanya membutuhkan waktu empat menit sejak kick-off untuk mencetak gol semata wayang The Blues. 

Baca Juga: Setelah Werner, Kini Ruediger Klaim Punya Andil dalam Transfer Havertz

Mengetahui ekspektasi terhadap dirinya cukup tinggi dalam hal mencetak gol, Werner meyakini bahwa dirinya bisa meniru performanya di RB Leipzig ketika memperkuat Chelsea

Dia pun menegaskan bahwa dirinya ingin mengoleksi banyak gol seperti di RB Leipzig

"Apa yang diminta klub dari saya tidak kurang dari yang saya tuntut dari diri saya sendiri," kata Werner seperti dikutip BolaSport.com dari Metro. 

"Klub telah membawa saya untuk mencetak gol dan setelah 28 gol (di Bundesliga) untuk Leipzig, saya tidak datang ke London untuk mengatakan bahwa beberapa gol sudah cukup bagi saya sekarang."

"Saya ingin membuktikannya di Chelsea. Bagi saya, ini terasa bukan seperti tekanan, tetapi juga dari sisi klub lebih seperti antisipasi bahwa saya dapat membantu merayakan kesuksesan," tutur Werner. 

Dia juga mengakui perlu menyesuaikan diri secara fisik dengan Liga Inggris.

Baca Juga: Pelatih RB Leipzig: Timo Werner Tak Bakal Sanggup Jebol Atletico

Pasalnya, para pemain bertahan di kompetisi tersebut lebih kuat daripada pemain di Bundesliga.

"Liga Inggris jauh lebih membutuhkan kemampuan fisik," ucap Werner. 

"Saya harus mengembangkan diri dan mengembangkan aspek fisik ini. Sepak bola Inggris sangat cepat."

"Itu cocok untuk saya karena saya juga memiliki kecepatan yang cukup baik," ujarnya mengakhiri. 


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Metro

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X