Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Panitia Olimpiade Tokyo Rencanakan Tindakan Pencegahan Covid-19

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 16 September 2020 | 22:35 WIB
Logo dari Komite Olimpiade Indonesia (17/2/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Logo dari Komite Olimpiade Indonesia (17/2/2020)

BOLASPORT.COM - Panitia Olimpiade Tokyo 2021 akan mengadakan rapat pada akhir tahun untuk membahas tindakan pencegahan penyebaran virus Corona alias Covid-19 pada multievent tersebut.

Olimpiade Tokyo 2021 dijadwalkan berlangsung pada 23 Juli-8 Agustus tahun depan setelah mengalami penundaan selama setahun karena pandemi Covid-19.

Namun, isu penyebaran virus Corona masih terus mengiringi persiapan Olimpiade Tokyo 2020.

Apalagi, sejauh ini belum ada vaksin untuk melawan virus mematikan tersebut.

Baca Juga: Lama Tak Bertanding, Carolina Marin Rindu Bertemu Pemain Lain

Wakil Presiden Komite Olimpiade Intenasional (International Olympic Committee/IOC), John Coates, mengatakan bahwa para panitia akan membahas masalah ini sesegera mungkin.

"Keputusan IOC adalah melanjutkan Olimpiade," ucap Coates, dikutip dari Japan Today.

"Yang tengah kami tunggu adalah tindakan pencegahan apa yang harus diterapkan karena semua bergantung pada tingkat penyebaran pandemi," kata dia lagi.

Lebih lanjut, Coates menilai tindakan pencegahan penyebaran Covid-19 akan berpengaruh ke pelaksanaan upacara, partisipasi penonton, serta perlu tidaknya menerapkan karantina untuk atlet luar Jepang.

"Pada akhir tahun, kami akan memutuskan tindakan-tindakan apa yang harus kami terapkan," ucap dia menjelaskan.

Baca Juga: Jika Punya Wewenang, Lee Chong Wei Bakal Prioritaskan Olimpiade Tokyo

Sebelumnya, IOC dan panitia lokal bersikukuh akan tetap melaksanakan Olimpiade Tokyo pada tahun depan, termasuk jika kondisi pandemi Covid-19 belum membaik.

IOC menilai membatalkan pelaksanaan Olimpiade Tokyo bukanlah opsi terbaik.

Di sisi lain, jadi atau tidaknya pesta olahraga dunia itu digelar mulai menemui keraguan dari publik tuan rumah.

Beberapa waktu lalu, sebuah survei di Jepang membuktikan bahwa sebagian responden pesimistis Olimpiade Tokyo 2021 tetap bisa terlaksana di tengah pandemi.

Baca Juga: Dengan atau Tanpa Covid-19, Olimpiade Tokyo Akan Tetap Berlangsung


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Japan Today

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X