Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Luis Suarez Optimistis Transfernya ke Juventus Masih Bisa Terwujud

By Adi Nugroho - Sabtu, 19 September 2020 | 09:30 WIB
Penyerang Barcelona, Luis Suarez, tengah dalam persimpangan jalan, antara bertahan atau pindah ke klub baru pada bursa transfer musim panas 2020.
TWITTER.COM/BARCATIMES
Penyerang Barcelona, Luis Suarez, tengah dalam persimpangan jalan, antara bertahan atau pindah ke klub baru pada bursa transfer musim panas 2020.

BOLASPORT.COM - Striker Barcelona, Luis Suarez, mengaku optimistis kepindahannya ke Juventus pada musim panas ini masih bisa terwujud.

Masa depan Luis Suarez sedang berada dalam ketidakjelasan.

Tak diinginkan di Barcelona, Luis Suarez pun tampaknya tak terlalu diharapkan oleh klub yang ingin ia tuju, Juventus.

Seperti diketahui, setelah menemukan dirinya tak diinginkan oleh Barcelona lagi, Luis Suarez pun langsung bergegas mencari klub baru.

Juventus dijadikan tujuan oleh Suarez karena klub kota Turin itu mengaku menginginkan jasanya untuk musim 2020-2021.

Baca Juga: Johann Zarco Merasa Seperti Kembali Naik Motor Tim Pabrikan MotoGP

Untuk merealisasikan kepindahannya ke Juventus, Suarez telah melakukan segala hal yang diperlukan, termasuk mengurus paspor Italia.

Tak butuh waktu lama untuk Suarez mendapatkan paspor Italia.

Pada Kamis (17/9/2020) kemarin, striker asal Uruguay itu berhasil melalui tes bahasa sebagai syarat untuk menerima paspor Italia.

Suarez membutuhkan paspor Italia karena Juventus sudah menggunakan semua jatah pemain non-Uni Eropa di dalam skuadnya.

Baca Juga: Uji Coba Inter Milan - 2 Laga, 12 Gol Tanpa Kebobolan, 7 Diborong Lukaku-Martinez

Akan tetapi, setelah berhasil melalui tes tersebut, tiba-tiba Juventus menarik diri dari negosiasi transfer Suarez.

Dilansir BolaSport.com dari cuitan Fabrizio Romano, Juventus meninggalkan proses transfer Suarez karena lebih ingin mendatangkan striker AS Roma, Edin Dzeko.

Hal tersebut pun membuat kejelasan nasib Suarez menjadi abu-abu.

Baca Juga: DEAL! Diogo Jota Sepakat ke Liverpool Dalam Semalam

Kendati demikian, striker berusia 33 tahun itu tidak patah arang. Ia masih yakin kepindahannya ke Juventus pada bursa transfer musim panas ini bisa terwujud.

"Ya, itu masih mungkin," tutur Suarez saat ditanya apakah transfernya ke Juventus masih mungkin terjadi seperti dikutip BolaSport.com dari Gazzetta dello Sport.

Apabila transfer ke Juventus benar-benar batal, Suarez masih memiliki kesempatan untuk kembali ke Barcelona.

Baca Juga: RESMI - Gonzalo Higuain ke Inter Miami, Kini Main di Zona Degradasi

Meski klub tidak menginginkannya, sang pelatih Ronald Koeman masih bersedia menerimanya kembali.

"Jika pada akhirnya dia (Suarez) tidak menemukan klub baru dan bertahan di sini, dia akan diperlakukan sama seperti pemain lain yang ada di dalam skuad," ucap Koeman seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sky Sports, Gazzetta.it, twitter.com/FabrizioRomano

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X