Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Larang Rizky Ridho Ambil Penalti, Bukti Insting Tajam Shin Tae-yong di Laga Timnas U-19 Indonesia Vs NK Dugopolje

By Bagas Reza Murti - Jumat, 9 Oktober 2020 | 06:45 WIB
Bek timnas U-19 Indonesia, Rizky Ridho mengambil penalti pada laga kontra NK Dugopolje, di Stadion NK Uskok, Klis, Kroasia, Kamis (8/10/2020).
MOLA TV
Bek timnas U-19 Indonesia, Rizky Ridho mengambil penalti pada laga kontra NK Dugopolje, di Stadion NK Uskok, Klis, Kroasia, Kamis (8/10/2020).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong seolah memiliki insting tajam saat melarang Rizky Ridho mengambil penalti pada laga kontra NK Dugopolje, di Stadion NK Uskok, Klis, Kroasia, Kamis (8/10/2020).

Bek timnas U-19 Indonesia, Rizky Ridho mendapat pengalaman menarik saat berlaga melawan NK Dugopolje.

Pemain berpostur 183 cm itu sejatinya bermain baik selama 90 menit dan mengantarkan Garuda Nusantara menang 3-0 atas Dugopolje.

Akan tetapi, Rizky Ridho sempat meminta mengeksekusi tendangan penalti pada menit ke-15.

Pada momen tersebut, Rizky memang dilanggar oleh salah satu bek NK Dugopolje di kotak penalti setelah menerima umpan David Maulana di sisi kanan.

Baca Juga: Sebelum Resmi Jadi Milik Juventus, Federico Chiesa Nyaris Diserobot Man United

Wasit yang melihat langsung Rizky dijatuhkan segera menunjuk titik putih untuk memberikan penalti.

Rizky langsung mengambil bola dan berinisitaif mengambil langsung tendangan penalti tersebut.

Namun Shin Tae-yong dari sisi lapangan melarang Rizky Ridho mengambil sepakan penalti.

Pada laga-laga ujicoba sebelumnya, eksekutor tendangan penalti timnas U-19 Indonesia adalah Brylian Aldama.

Maka Brylian pun yang mengeksekusi tendangan penalti tersebut, dan sukses menjadi gol kedua bagi timnas U-19 Indonesia.

Timnas U-19 Indonesia mendapat tendangan penalti kembali pada menit ke-39.

Kali ini eksekutor penalti diserahkan kepada Rizky Ridho yang sebelumnya dilarang oleh Shin Tae-yong.

Baca Juga: 5 Fakta Sergino Dest - Rekrutan Anyar Barcelona yang Pernah Main Band di Jalanan

Akan tetapi seolah membuktikan insting Shin Tae-yong, Rizky gagal menaklukkan kiper NK Dugopolje.

Sepakannya lemah dan dengan mudah ditebak arahnya oleh penjaga gawang lawan.

Gol-gol Kemenangan Timnas U-19 Indonesia atas NK Dugopolje

Tiga gol Timnas U-19 Indonesia atas NK Dugopolje diciptakan oleh Braif Fatari, Brylian Aldama, dan Witan Sulaeman di babak pertama.

Gol pertama timnas U-19 Indonesia yang dicetak Braif Fatari lahir pada menit ketiga.

Umpan manis Bagas Kaffa dari sektor kiri pertahanan NK Dugopolje mampu dimaksimalkan dengan baik oleh Braif Fatari.

Baca Juga: Tinggal 10 Laga Lagi, Karim Benzema Bisa Kalahkan Rekor Legenda Brasil di Real Madrid

Gol kedua dipersembahkan Brylian Aldama lewat eksekusi penalti pada menit ke-15.

Sedangkan gol ketiga timnas U-19 Indonesia lahir lewat tandukan Witan Sulaeman pada menit ke-21.

Diawali dengan lemparan ke dalam dari Arhan Pratama, bola ditanduk Irfan Jauhari hingga menghantam mistar gawang.

Bola memantul ke kepala Witan, dan winger FK Radnik Surdulica dengan mudah memasukkan bola ke gawang.

Ini menjadi kemenangan ketiga timnas U-19 Indonesia selama menggelar pemusatan latihan di Kroasia.

Selanjutnya timnas U-19 Indonesia akan melawan Makedonia Utara pada Minggu (11/10/2020).


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : twitter.com/PSSI

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X