Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Siaran Bola Akhir Pekan - Chelsea di NET TV, Derby della Madonnina Live RCTI

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 17 Oktober 2020 | 09:15 WIB
Ilustrasi LIVE TV
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Ilustrasi LIVE TV

BOLASPORT.COM - Berikut adalah jadwal siaran langsung sepak bola yang berlangsung akhir pekan ini, mulai Sabtu (17/10/2020) hingga Selasa dini hari WIB termasuk laga bigmatch antara Everton Vs Liverpool dan Inter Milan Vs AC Milan.

Usai jeda Internasional, liga-liga Eropa mulai bergulir kembali akhir pekan ini dan akan dipanaskan dengan laga-laga pilihan yang layak disaksikan.

Di negeri Ratu Elizabeth, Liga Inggris memasuki pekan ke-5 dan langsung akan menyajikan duel berttajuk derbi Merseyside antara Everton Vs Liverpool.

Saat ini Everton memuncaki klasemen dengan 12 poin, unggul tiga angka atas sang tetangga.

Sementara, Liverpool yang berstatus sebagai juara bertahan ingin kembali ke jalur kemenangan setelah di laga terakhir dibantai Aston Villa 2-7.

Baca Juga: Witan Sulaeman Kembali, FK Radnik Surdulica Menang dan Jauhi Zona Degradasi

Partai selanjutnya yang tak kalah seru adalah Chelsea yang menjamu Southampton.

Laga ini akan ditayangkan secara langsung oleh NET TV.

Di tempat lain, bigmatch juga tersaji di Etihad Stadium saat Manchester City melawan Arsenal.

Adapun Manchester United bertandang ke St James Park untuk melakoni laga lawan Newcastle.

Seluruh laga Liga Inggris pekan ke-5 dapat disaksikan di Mola TV.

Jadwal Liga Inggris Pekan ke-5

Sabtu, 17 Oktober 2020

Minggu, 18 Oktober 2020

  • Newcastle United vs Manchester United - 02.00 WIB
  • Sheffield United Vs Fulham - 18.00 WIB
  • Crystal Palace Vs Brighton - 20.00 WIB (Live NET TV)
  • Tottenham Vs West Ham - 22.30 WIB

Senin, 19 Oktober 2020

  • Leicester Vs Aston Villa - 01.15 WIB
  • West Brom Vs Burnley - 23.30 WIB

Selasa, 20 Oktober 2020

  • Leeds Vs Wolves - 02.00 WIB

Baca Juga: Moto2 Aragon 2020 - Jatuh Lagi, Manajer Tim Yakin Pembalap Indonesia Bisa Berkembang

Andy Robertson dan Virgil van Dijk nampak lesu setelah gawang Liverpool dibobol oleh penyerang Aston Villa, Ollie Watkins.
TWITTER.COM/STATMANDAVE
Andy Robertson dan Virgil van Dijk nampak lesu setelah gawang Liverpool dibobol oleh penyerang Aston Villa, Ollie Watkins.

Beralih ke Liga Spanyol, Barcelona, Real Madrid dan Atletico Madrid dijadwalkan bertanding pada Sabtu malam hingga Minggu dini hari.

Atletico Madrid bakal melawat ke rumah Celta Vigo di Balaidos.

Luis Suarez diprediksi kembali diandalkan oleh Diego Simeone pada laga ini.

Real Madrid akan menjamu Cadiz di Stadion Alfredo Di Stefano.

Menilik rekor pertemuan yang oke, seharusnya El Real tak menemui kesulitan untuk menaklukkan sang lawan.

Kali terakhir Madrid merasakan kekalahan dari Cadiz adalah pada 2 Maret 1991.

Sedangkan Barcelona bertamu ke Getafe di Coliseum Alfonso Perez.

Pada laga ini Messi diperkirakan absen karena Ronald Koeman ingin mengakali jadwal padat dalam beberapapekan ke depan.

Seluruh laga Liga Spanyol bisa disaksikan di saluran televisi berbayar beIN Sport.

Jadwal Liga Spanyol pekan ke-6

Sabtu, 17 Oktober 2020

  • Granada vs Sevilla - 18.00 WIB
  • Celta Vigo vs Atletico Madrid - 21.00 WIB
  • Real Madrid vs Cadiz - 23.30 WIB

Minggu, 18 Oktober 2020

  • Getafe vs Barcelona - 02.00 WIB
  • Eibar Vs Osasuna - 17.00 WIB
  • Athletic Bilbao Vs Levante -19.00 WIB
  • Villarreal Vs Valencia - 21.00 WIB
  • Deportivo Alaves Vs Elche - 23.30 WIB
  • SD Huesca Vs Real Valladolid - 23.30 WIB

Senin, 19 Oktober 2020

  • Real Betis Vs Real Valladolid - 02.00 WIB

Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Hari Ini: Messi Siap Gaspol, Real Madrid Ketemu Lawan Empuk

Hari ini, Sabtu (18/10/2020), Liga Italia berputar lagi dengan memasuki pekan keempat.

Juventus akan melawat ke kandang Crotone tanpa kehadiran Cristiano Ronaldo.

CR7 terpaksa menghilang sejenak dari lapangan hijau akibat serangan virus corona.

Serie-A pekan ini akan tertuju pada laga akbar bertajuk Derby della Madonnina antara Inter Vs AC Milan di Giuseppe Meazza.

AC Milan menduduki peringkat kedua dengan sembilan poin di papan klasemen sementara, unggul dua angka atas Inter yang ada di posisi kelima.

Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh pemegang hak siar Liga Italia di Indonesia, RCTI secara live.

Pertandingan lainnya yang juga seru, Napoli dijadwalkan menjamu tim kuda hitam Atalanta di San Paolo.

Seluruh pertandingan Liga Italia bisa disaksikan di Bein Sport.

Jadwal Liga Italia Pekan ke-4

Sabtu, 17 Oktober 2020

Minggu, 18 Oktober 2020

  • Crotone vs Juventus - 01.45 WIB (Live RCTI)
  • Bologna Vs Sassuolo - 17.30 WIB
  • Torino Vs Cagliari - 20.00 WIB
  • Spezia Vs Fiorentina - 20.00 WIB
  • Udinese Vs Parma - 23.00 WIB

Senin, 19 Oktober 2020

  • AS Roma Vs Benevento - 01.45 WIB
  • Verona Vs Genoa - 01.45 WIB

Baca Juga: Disindir Griezmann soal Posisi, Koeman: Saya Ini Pelatihnya, Anda Hanya Perlu Main Bagus

Beralih ke Liga Jerman yang juga akan disiarkan langsung di NET TV pekan ini.

NET akan menyiarkan dua pertandingan di pekan keempat Bundesliga, yakni laga antara Arminia Bielefeld Vs Bayern Muenchen dan FC Schalke Vs Union Berlin.

Sementara laga-laga lainnya bisa disaksikan di Mola TV.

Beberapa laga unggulan bisa Anda saksikan yakni Hoffenheim Vs Dortmund, Augsburg Vs RB Leipzig dan Mainz 05 Vs Bayer Leverkusen.

Jadwal Bundesliga Pekan ke-4

Sabtu, 17 Oktober 2020

  • Hoffenheim Vs Dortmund - 20.30 WIB
  • Freiburg Vs Werder Bremen - 20.30 WIB
  • Hertha Berlin Vs VfB Stuttgart - 20.30 WIB
  • Mainz 05 Vs Bayer Leverkusen - 20.30 WIB
  • Augsburg Vs RB Leipzig - 20.30 WIB
  • Arminia Bielefeld Vs Bayern Muenchen - 23.30 WIB (Live NET TV)

Minggu, 18 Oktober 2020

  • Borussia Moenchengadbach Vs VfL Wolfsburg - 01.00 WIB
  • FC Koeln Vs Eintracht Frankfurt - 20.30 WIB
  • Schalke 04 Vs FC Union Berlin - 22.30 WIB (Live NET TV)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Bein Sport, rcti.tv, Mola TV

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
33
76
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Getafe
33
43
10
Villarreal
32
42
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
33
58
6
Lazio
34
55
7
Atalanta
32
54
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X