Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tak Hanya Jose Mourinho, Suksesor Sir Alex Ferguson Pernah Hampir Datangkan Gareth Bale ke Man United

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 17 Oktober 2020 | 14:15 WIB
Gareth Bale saat dikenalkan sebagai pemain baru Tottenham Hotspur.
TWITTER.COM/SPURSOFFICIAL
Gareth Bale saat dikenalkan sebagai pemain baru Tottenham Hotspur.

BOLASPORT.COM - Selain Jose Mourinho, suksesor Sir Alex Ferguson, David Moyes, pernah hampir mendatangkan Gareth Bale ke Manchester United.

Gareth Bale sempat menjadi salah satu komoditas yang paling laris di bursa transfer sebelum bergabung Real Madrid.

Bahkan, beberapa pelatih ternama, seperti Jose Mourinho, mengaku sangat ingin mendatangkan Bale ke skuadnya.

Selain Mourinho, ada satu nama lagi yang kabarnya pernah hampir mendatangkan Bale.

Orang itu adalah suksesor Sir Alex Ferguson di Manchester United, David Moyes.

Baca Juga: Rekap Bursa Transfer Jilid 2 - Messi dari Aljazair Gabung West Ham, Tottenham Rekrut Teman Bale, Liverpool Lepas 4

Moyes menggantikan Ferguson yang memutuskan pensiun dari dunia kepelatihan pada 2013 lalu.

Kabarnya, Moyes pernah mengupayakan untuk mendatangkan Bale dari Spurs tujuh tahun silam.

Pelatih yang kini menukangi West Ham United itu mengaku mencoba membajak Bale dari Real Madrid.

Saat itu, penyerang asal Wales tersebut memang sedang melakukan negosiasi dengan Real Madrid.

"Saya ingin Gareth Bale menjadi rekrutan pertama saya di Manchester United," tutur Moyes, seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.

Baca Juga: Jose Mourinho Bawa Kabar Bagus soal Gareth Bale Jelang Derbi London

Gareth Bale saat melawan Inter Milan pada ajang Liga Champions 2010-2011.
TWITTER.COM/SQUAWKANEWS
Gareth Bale saat melawan Inter Milan pada ajang Liga Champions 2010-2011.

"Tapi negosiasi sudah berjalan agak lama dengan Real Madrid. Saya mencoba membajaknya. Saya mencoba mendapatkannya."

"Manchester United menawarkan lebih banyak uang daripada Real Madrid. Mereka menawarkan lebih banyak uang untuk Bale," ucap Moyes melanjutkan.

Namun, Bale akhirnya memilih Los Blancos sebagai pelabuhan karier selanjutnya.

Moyes menilai keputusan Bale sudah tepat dengan bergabung bersama Real Madrid.

"Kami melakukan semua yang kami bisa untuk mencoba dan mendapatkan pemain itu. Kami bahkan memiliki helikopter di tempat latihan untuk dia berangkat dan pulang," kata Moyes.

Baca Juga: Villas-Boas Kenang 1 Keputusannya yang Buat Gareth Bale Menggila di Tottenham

"Kami pikir kami punya peluang. Tapi dia memilih Real Madrid dan dia membuat keputusan yang brilian karena dia memenangkan empat Liga Champions. Dia memiliki karier yang cemerlang," ujar Moyes menambahkan.

Bale akan berpeluang untuk melakukan debut edisi keduanya bersama Tottenham Hotspur di Liga Inggris musim ini.

Pasalnya, penyerang 31 tahun itu telah sembuh dari cedera dan siap untuk bermain.

Bale berkesempatan debut melawan West Ham United pada Minggu (18/10/2020).


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Goal International

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X