Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Witan Sulaeman Masih Bisa Bela Timnas U-19 Indonesia, Sampai Kapan?

By Alif Mardiansyah - Sabtu, 17 Oktober 2020 | 19:50 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia merayakan gol ke gawang Qatar
PSSI
Pemain timnas U-19 Indonesia merayakan gol ke gawang Qatar

BOLASPORT.COM - Baru-baru ini, Witan Sulaeman diinformasikan akan tetap menjalani latihan dan memperkuat timnas U-19 Indonesia.

Seperti diketahui, Witan Sulaeman sebelumnya dikabarkan akan meninggalkan sementara pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Kroasia.

Laga uji coba ke-10 timnas U-19 Indonesia sempat digadang-gadang menjadi laga terakhir Witan Sulaeman mengikuti rangkaian pemusatan latihan di Kroasia.

Kabar tentang Witan Sulaeman tersebut pernah diutarakan langsung oleh pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, melalui channel YouTube PSSI, 14 Oktober 2020.

"Bagi Witan Sulaeman, besok (laga uji coba ke-10 timnas U-19 Indonesia) mungkin pertandingan terakhir dia di TC (Training Camp) ini," kata Shin Tae-yong.

"Tanggal 15 Oktober dia (Witan Sulaeman) akan kembali ke klubnya (FK Radnik Surdulica)," ujar mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut.

Baca Juga: Wonderkid Barito Putera Sebut Ada Kesamaan Swedia dengan Indonesia

Dalam pertandingan yang dianggap laga terakhir Witan Sulaeman di Kroasia, saat itu timnas U-19 Indonesia bertanding untuk kedua kalinya melawan timnas U-19 Makedonia Utara, 14 Oktober 2020.

Pada pertandingan tersebut, Shin Tae-yong memainkan Witan sebagai pemain inti dan bermain penuh selama 90 menit berkostum timnas U-19 Indonesia.

Baca Juga: Hobi Masak, Bek Persib Asal Eropa Jual Gado-gado dengan Cara Unik

Namun, Witan Sulaeman dan kawan-kawan gagal memetik kemenangan karena bermain imbang 0-0 dalam pertemuan kedua melawan timnas U-19 Makedonia Utara.

Meski gagal meraih kemenangan, laga kontra timnas U-19 Makedonia Utara itu menjadi arti tersendiri bagi Witan.

Pasalnya, pemain kelahiran Kota Palu tersebut tercatat tidak pernah absen dalam 10 laga uji coba timnas U-19 Indonesia di Kroasia.

Baca Juga: Bek Timnas U-19 Indonesia Elkan Baggott Berterima Kasih ke Netizen

Witan Sulaeman telah bermain 10 pertandingan uji coba di Kroasia dan membukukan tiga gol dan menciptakan dua assist untuk timnas U-19 Indonesia.

Sehingga, Witan menjadi salah satu pemain kunci timnas U-19 Indonesia berkat penampilannya dan torehannya.

Namun, pemain andalan timnas U-19 Indonesia tersebut sempat diinfokan akan meninggalkan pemusatan latihan Garuda muda di Kroasia selepas laga kedua melawan timnas U-19 Makedonia Utara

Baca Juga: Wonderkid Barito Putera Ungkap Perbedaan Latihan di Swedia dan Indonesia

Sontak, tidak sedikit dari pencinta timnas U-19 Indonesia yang mungkin seperti sulit merelakan kepergian Witan Sulaeman yang harus balik ke klubnya asal Serbia, FK Radnik Surdulica.

Baru-baru ini, ternyata ada kabar baik untuk para pencinta timnas U-19 Indonesia yang 'patah hati' terhadap informasi kepergian Witan tersebut.

Pilar yang berposisi sebagai pemain sayap tersebut dikabarkan akan tetap menjalani pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Kroasia.

Baca Juga: 3 Tim yang Jadi Mimpi Buruk Timnas U-19 Indonesia Selama di Kroasia

Hal ini disampaikan langsung oleh asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto, ketika dihubungi oleh BolaSport.com, 17 Oktober 2020.

Nova mengonfirmasi kalau Witan Sulaeman akan masih berlatih bersama skuat Garuda muda di Kroasia hingga 24 Oktober 2020.

"Witan Sulaeman masih akan tetap bersama timnas U-19 Indonesia sampai 24 Oktober 2020," kata Nova Arianto kepada BolaSport.com.

Baca Juga: Satu-satunya Kiper Timnas U-19 Indonesia yang Belum Kebobolan

Tidak hanya itu, Nova Arianto juga mengatakan kemungkinan Witan Sulaeman masih bisa turun membela timnas U-19 Indonesia kala melawan timnas U-19 Bosnia Herzegovina nanti.

Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi timnas U-19 Bosnia Herzegovina pada 20 Oktober 2020 dan 23 Oktober 2020.

"Dia (Witan Sulaeman) masih bisa turun dalam laga tersebut," ujar legenda Persib Bandung tersebut.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com, PSSI TV

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X