Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Meski Sedang Babak Belur pada MotoGP, Repsol Tetap Setia dengan Honda

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 21 Oktober 2020 | 17:40 WIB

BOLASPORT.COM - Jalinan kerja sama antara tim Honda dan produsen oli terbesar asal Spanyol, Repsol, dipastikan berlanjut selama dua tahun lagi.

Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh Presiden Honda Racing Corporation (HRC) Yoshishige Nomura pada hari Selasa (20/10/2020) kemarin.

Dalam pernyataannya, Nomura mengatakan bahwa pihaknya gembira bisa kembali "bergandengan tangan" dengan Repsol hingga tahun 2023.

Sebelumnya, ada rumor yang menyebut bahwa Repsol tidak akan memperbarui kontrak kerja sama mereka dengan Honda.

Namun, isu tersebut langsung patah setelah kubu Honda mengonfirmasi kelanjutan kerja sama mereka dengan Repsol.

Baca Juga: UFC 254 - Tekad Khabib Nurmagomedov Habisi Gaethje dengan Cekikan

"Selalu menjadi perasaan yang luar biasa untuk memperpanjang kerja sama kami dengan Repsol, kali ini untuk dua tahun," ucap Nomura, dikutip dari Motorsport.

"Bersama, kami berhasil meraih sukses besar dan membentuk kerja sama yang unik di olahraga motor."

"Bekerja sebagai kesatuan seperti yang kami miliki, dan akan terus berlanjut, untuk melewati semua rintangan dan ujian yang datang ke kami."

"2020 telah menjadi tahun yang sulit bagi dunia, tetapi bersama Repsol, kami melanjutkan pekerjaan kami untuk menuju sasaran."

"Sekarang kami menanti untuk melanjutkan perjalanan ini bersama dan menulis di banyak halaman sejarah balapan grand prix," kata Nomura lagi.

Baca Juga: Justin Gaethje: Khabib Pikir Dia Tak Terkalahkan dan Itu Salah Besar

Kerja sama Honda dan Repsol dimulai pada tahun 1995.

Sejak saat itu, tim Repsol Honda berhasil "melahirkan" 15 gelar juara dunia untuk kategori pembalap melalui Mick Doohan, Alex Criville, Valentino Rossi, mendiang Nicky Hayden, Casey Stoner, dan tentu saja, Marc Marquez.

Hingga MotoGP 2019, Marc Marquez sudah menyumbang 6 gelar juara dunia untuk Repsol Honda.

Hebatnya, Marquez menorehkan prestasi itu dalam tempo 7 musim saja, mulai dari tahun 2013.

Satu-satunya kegagalan Marquez bersama Repsol Honda terjadi pada MotoGP 2015.

Saat itu, gelar juara dunia pembalap jatuh ke tangan rekan senegaranya yang membela tim Yamaha, Jorge Lorenzo.

Baca Juga: MotoGP Teruel 2020 - Johann Zarco Target Finis 5 Besar di Aragon

Musim ini juga tidak berjalan sesuai rencana untuk Repsol Honda, menyusul cedera lengan kanan yang didapat Marquez pada balapan pertama di Sirkuit Jerez, MotoGP Spanyol 2020.

Cedera tersebut memaksa Marquez absen panjang dan dipastikan tak akan bisa mempertahankan gelar juara dunianya.

Tanpa kehadiran Marc Marquez, penampilan tim Honda sontak menurun drastis.

Baru pada dua balapan terakhir, tim pabrikan asal Jepang itu berhasil meraih posisi podium melalui Alex Marquez.

Pembalap musim pertama alias rookie yang juga merupakan adik kandung Marc Marquez itu sukses membukukan back-to-back podium runner-up pada balapan MotoGP Catalunya 2020 dan MotoGP Aragon 2020.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Motorsport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X