Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Anthony Joshua Tak Masalah Kehilangan Gelar WBO demi Lawan Tyson Fury

By Muhamad Husein - Jumat, 30 Oktober 2020 | 13:08 WIB
Petinju kelas berat, Anthony Joshua saat memamerkan keempat gelarnya WBO, WBA, IBO, dan IBF usai tumbangkan Andy Ruiz Jr, di Diriyah Arena, Minggu (8/12/2019).
twitter.com/boxingscene
Petinju kelas berat, Anthony Joshua saat memamerkan keempat gelarnya WBO, WBA, IBO, dan IBF usai tumbangkan Andy Ruiz Jr, di Diriyah Arena, Minggu (8/12/2019).

BOLASPORT.COM - Juara kelas berat versi IBF, IBO, WBA, dan WBO, Anthony Joshua, rela kehilangan satu gelar demi berhadapan dengan Tyson Fury.

Anthony Joshua telah mencapai kesepakatan untuk bentrok sebanyak dua kali dengan juara kelas berat WBC, Tyson Fury, pada tahun 2021.

Pertandingan antara dua petinju senegera itu akan menjadi ajang untuk menentukan pemilik gelar undisputed championed atau juara tak terbantahkan yang baru.

Seperti diketahui, status juara tak terbantahkan tercapai ketika seorang petinju mengawinkan gelar juara dari WBA, WBC, IBF, dan WBO.

Baca Juga: Presiden UFC Yakin Khabib Nurmagomedov Akan Selesaikan 30 Pertandingan

Namun begitu, terdapat kendala yang akan dihadapi oleh Anthony Joshua.

Petinju berkebangsaan Inggris itu terancam harus melakoni pertandingan wajib dari WBO pada 2021 terlebih dahulu.

Joshua diwajibkan untuk menghadapi pemenang laga antara Derek Chisora dan Oleksandr Usyk yang berlangsung pada akhir pekan ini, Sabtu (31/10/2020).

Promotor Anthony Joshua, Eddie Hearn, tidak akan tinggal diam melihat mimpi Joshua untuk merebut gelar juara tak terbantahkan kini terhalang.

Baca Juga: Ketimbang Khabib, Tony Ferguson Anggap Jon Jones Petarung UFC Terbaik

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Eddie Hearn mengajukan sebuah solusi.

Hearn berharap Anthony Joshua bisa mempertahankan gelar juara WBO sampai pertandingan pertama menghadapi Tyson Fury.

Hearn tidak peduli Joshua mungkin hanya akan menikmati gelar juara tak terbantahkan untuk waktu yang singkat.

"Kami akan bersedia mengosongkan gelar WBO setelah pertarungan [pertama dengan Fury], dan membiarkan Usyk berjuang mendapatkannya," kata Hearn.

"Kami akan melakukan dua pertarungan. Jadi kami terikat untuk 2021. Kami tidak bisa melawan Usyk kecuali kami tidak membuat kesepakatan dengan Fury."

"Saya ingin AJ mendapatkan gelar undisputed champion. Saya tidak peduli apakah dia akan mempertahankannya selama 10 tahun ke depan."

"Saya hanya ingin berkata, 'Anda berhasil, Anda memenangkan segalanya'. Setelah itu kita bisa mengatur laga antara Usyk dan petinju nomor dua," ucap dia lagi.

Baca Juga: Mayweather Ledek McGregor: Gagal Jadi Sultan saat Hadapi Pacquiao


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Juventus
37
68
4
Bologna
38
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X