Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Roberto Firmino atau Diogo Jota, Juergen Klopp Tak Akan Pernah Pusing Memasukkan Mereka ke Skuat Inti Liverpool

By Bagas Reza Murti - Rabu, 4 November 2020 | 14:50 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, bersalaman dengan Diogo Jota dalam laga Grup D Liga Champions kontra Midtjylland di Stadion Anfield, Selasa (27/10/2020).
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, bersalaman dengan Diogo Jota dalam laga Grup D Liga Champions kontra Midtjylland di Stadion Anfield, Selasa (27/10/2020).

BOLASPORT.COM - Juergen Klopp mengaku tak akan pernah pusing memikirkan untuk memilih di antara Roberto Firmino atau Diogo Jota sebagai starter di laga-laga Liverpool.

Diogo Jota tampil impresif setelah mencetak hattrick saat Liverpool mengalahkan Atalanta 5-0 di Gewiss Stadium, pada matchday ketiga Liga Champions grup D, Selasa (3/11/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Torehan 3 gol itu membuat Jota masuk ke dalam buku rekor Liverpool.

Jota tercatat sebagai pemain kelima Liverpool yang sukses mencetak hat-trick di era Liga Champions.

Kini penyerang asal Portugal telah mencetak total 7 gol buat Liverpool dalam 10 penampilan.

Baca Juga: Real Madrid Vs Inter Milan - Antonio Conte Singgung Kontroversi Gol Pertama Los Blancos

Tak ayal, kondisi ini membuat Diogo Jota disebut-sebut bakal menggeser Roberto Firmino sebagai pemain utama Liverpool.

Gol Jota (7) telah melewati torehan Firmino (5) untuk tahun 2020.

Eks pemain Liverpool yang kini menjadi pundit, Peter Crouch mengaku akan khawatir jika menjadi Roberto Firmino saat ini.

"Jota melakukan tugasnya secara fantastis dalam beberapa kali kesempatan. Dia terlihat sangat tajam," kata Coruch dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo.

"Kami tak pernah menyangka membongkar trio Liverpool dengan meninggalkan Firmino. Jika saya jadi dirinya (Firmino), saya sedikit khawatir," tambahnya.

Seperti diketahui, Firmino merupakan bagian dari trio andalan Liverpool bersama Mohamed Salah dan Sadio Mane yang telah memenangkan gelar Liga Inggris dan Liga Champions.

Namun, pemain timnas Brasil itu sedang mengalami kemarau gol pada musim ini karena hanya mencatatat satu gol dari 10 pertandingan.

Baca Juga: Profil Diogo Jota, Senjata Baru Liverpool yang Ancam Posisi Roberto Firmino

Roberto Firmino dan Sadio Mane merayakan gol yang dicetak ke gawang Arsenal, Selasa (29/9/2020).
TWITTER.COM/LFC
Roberto Firmino dan Sadio Mane merayakan gol yang dicetak ke gawang Arsenal, Selasa (29/9/2020).

Pada laga terakhir, Jota menjadi striker tengah dan menjadi pilihan utama Klopp ketimbang Firmino yang duduk di bangku cadangan.

Hasilnya, Jota bahkan menciptakan hat-trick ke gawang Atalanta.

Mengetahui hal tersebut, pelatih Juergen Klopp memberikan pembelaan untuk Roberto Firmino yang memang sedang trun performanya.

"Dunia kadang sangat buruk ketika sesoerang sedang bersinar, kami secara langsung berbicara tentang pemain lain yang bermain untuk kami, mungkin dalam 500 laga," kata Klopp dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.

"Kami tak akan berada di Liga Champions saat ini tanpa Bobby (Firmino)," ujar Klopp.

Menanggapi pertanyaan untuk memilih Jota atau Firmino di tim utama Liverpool, Klopp pun mengaku tidak akan merasa pusing.

Baca Juga: Fakta Menyedihkan Eden Hazard di Balik Kemenangan Real Madrid

"Semuanya baik. Performa yang bagus tidak akan membuat saya pusing. Untuk malam ini, ini adalah keputusannya," kata Klopp.

"Kami menggunakan ketajaman Diogo. Dan karena bagaimana Atalanta bermain, masuk akal kami memaksimalkan skill Digo yang dapat membantu," tambahnya.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Liverpool Echo, Liverpoolfc.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X