Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bek Muda Persib Resmi Bakal Dilatih Shin Tae-yong dan Legenda Chelsea Berturut-turut

By Bagas Reza Murti - Minggu, 8 November 2020 | 06:45 WIB
Pemain Persib U-19, Kakang Rudianto (tengah) mengikuti sesi latihan bersama tim senior Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (7/9/2020).
Official Persib Bandung
Pemain Persib U-19, Kakang Rudianto (tengah) mengikuti sesi latihan bersama tim senior Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (7/9/2020).

BOLASPORT.COM - Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto mendapat dua kabar baik sepekan ini yakni menjadi pemain yang dipanggil timnas U-19 Indonesia asuhan Shin Tae-yong sekaligus lolos seleksi Garuda Select III.

Kakang Rudianto tampaknya sedang bergembira menerima 2 kabar baik selama satu pekan ini.

Pertama, bek kelahiran 2003 ini masuk dalam 33 pemain yang diundang TC Virtual timnas U-19 Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

Kemudian, pada Sabtu (7/11/2020) Kakang juga masuk dalam daftar 26 pemain lolos seleksi Garuda Select III.

Oleh karena itu, Kakang akan dilatih oleh Shin Tae-yong kemudian Dennis Wise secara berturut-turut.

Baca Juga: Roberto Firmino atau Diogo Jota, Mo Salah Tak Bisa Pilih Siapa yang Jadi Pemain Inti Liverpool

Di skuat Shin Tae-yong, Kakang Rudianto adalah salah satu muka baru yang dipanggil.

Timnas U-19 Indonesia dijadwalkan melakukan TC virtual sejak 5 November hingga 15 November 2020.

Kakang Rudianto mengaku bangga mendapatkan panggilan untuk mengikuti latihan di bawah pimpinan Shin Tae-yong.

Selain itu, ia pun juga terkejut dengan pemanggilan tersebut.

"Sangat senang dan tidak menyangka dapat panggilan dari pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti virtual home training," ujarnya dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

Ia pun berjanji memberikan kemampuan terbaiknya selama mengikuti latihan virtual di timnas U-19 Indonesia.

"Saya akan berjuang keras dan siap mengikuti latihan secara maksimal,” imbuhnya.

Dalam pernyataan terpisah di laman resmi Persib, Kakang juga tak berhenti bersyukur bisa dilatih oleh Shin Tae-yong.

"Alhamdulillah, enggak henti-hentinya Kakang bersyukur atas nikmat Allah."

Baca Juga: Solskjaer Sedih Hasil Bagus Man United Mudah Dilupakan Publik

"Latihan bersama Timnas ini juga pengalaman pertama, meskipun masih secara daring tapi, ini jadi kesempatan berharga untuk terus meningkatkan kemampuan saya, " kata Kakang.

Sedangkan bagi Kakang, Garuda Select bukan program yang asing untuknya.

Sebelumnya, bek berpostur 183 cm itu juga masuk dalam program Garuda Select II dan menimba ilmu di Inggris dan Italia.

Maka ia juga sudah memiliki pengalaman diasuh oleh Legenda Chelsea, Dennis Wise.

Ke-26 pemain yang lolos Garuda Select III masih menanti jadwal untuk diberangkatkan ke Inggris.

Kakang mengaku ia diberangkat ke Inggris pada 20 November 2020 mendatang.

"Ya. Untuk sekarang, saya jalani dulu tugas bersama Timnas, karena sudah menjadi kewajiban untuk menjaga kondisi dan meningkatkannya," kata Kakang dilansir dari laman resmi Persib.

"Semoga ada rezeki, jadi nanti sekitar tanggal 20 (November), saya berangkat lagi ke Inggris bersama Garuda Select. Mohon doa restu dari semua," tambahnya.

Baca Juga: Everton vs Man United - Setan Merah Unggul di Babak I, Bruno Fernandes Semakin Ganas

Bek Garuda Select dan Persib Bandung, Kakang Rudianto.
DOK. GARUDA SELECT
Bek Garuda Select dan Persib Bandung, Kakang Rudianto.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, dari 26 nama kebanyakan merupakan pemain perwakilan dari klub Liga 1 2020.

Persebaya dan Bhayangkara FC menjadi tim yang paling banyak memiliki wakil, yaitu masing-masing 3 pemain.

Selanjutnya ada Arema, Persib, dan PSM, yang sama-sama diwakili dua pemain.

Sementara itu, Borneo FC, Persela, Persija, PSIS, dan PSS Sleman menyumbangkan satu pemain.

Selain Kakang, Persib juga mengirim Ridwan Ansori yang masuk dalam daftar 26 pemain Garuda Select III.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : PSSI.org, Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X