Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bicara Peluang Scudetto, AC Milan Lebih Meyakinkan ketimbang Juventus

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 24 November 2020 | 23:20 WIB
Para pemain AC Milan merayakan gol kemenangan ke gawang Sparta Prague pada laga Liga Europa, Kamis (29/10/2020) atau Jumat dini hari WIB.
TWITTER.COM/ACMREPORTS
Para pemain AC Milan merayakan gol kemenangan ke gawang Sparta Prague pada laga Liga Europa, Kamis (29/10/2020) atau Jumat dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Legenda Inter Milan, Giuseppe Bergomi, menyatakan bahwa AC Milan lebih meyakinkan untuk meraih gelar scudetto 2020-2021 ketimbang Juventus.

Pada musim 2020-2021, AC Milan mampu tampil luar biasa di Liga Italia.

Saat ini, AC Milan yang dibesut Stefano Pioli menjadi pemuncak klasemen sementara Liga Italia.

Dari delapan laga yang telah dimainkan, Milan sukses mengumpulkan 20 poin dan berstatus tak terkalahkan.

Baca Juga: Tak Tahan Dikabarkan Konflik dengan Lionel Messi, Antoine Griezmann: Sudah Cukup!

I Rossoneri bahkan meninggalkan Juventus yang berstatus juara bertahan dengan keunggulan 4 poin.

Juventus yang dilatih oleh Andrea Pirlo, saat ini masih tertahan di urutan keempat.

Meski sama-sama berstatus tak terkalahkan, Milan sukses meraih enam kemenangan, sedangkan Si Nyonya Tua hanya menang empat kali.

Keperkasaan Milan musim ini membuat mereka disebut-sebut sebagai calon kuat peraih scudetto.

Baca Juga: Villarreal Bikin Lionel Messi-nya Real Madrid Frustrasi

Legenda Inter Milan, Giuseppe Bergomi, juga mengiyakan hal tersebut.

Giuseppe Bergomi menilai I Rossoneri justru lebih meyakinkan meraih scudetto musim ini ketimbang Juventus.

Bergomi melihat Juventus belum meyakinkannya sebagai calon juara dilihat dari hasil-hasil mereka di Liga Italia musim ini.

"Juventus belum meyakinkan saya, terutama pada pertandingan-pertandingan besar," kata Bergomi dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

Baca Juga: Bidik Jack Grealish, Pep Guardiola Didukung Satu Pemain Bintang Man City

"Di sisi lain, Milan, telah meyakinkan saya dengan Zlatan Ibrahimovic karena mereka sudah menang melawan Inter dan Napoli."

"Sementara Juventus telah melawan Lazio dan AS Roma, tapi gagal meraih kemenangan."

Momen Stefano Pioli memeluk Zlatan Ibrahimovic setelah AC Milan menyelesaikan satu pertandingan di Liga Italia 2020-2021.
TWITTER.COM/SOYCALCIO_
Momen Stefano Pioli memeluk Zlatan Ibrahimovic setelah AC Milan menyelesaikan satu pertandingan di Liga Italia 2020-2021.

"Di awal musim, saya merasa Milan bisa melakukan dengan baik, saya pikir mereka akan berada di posisi empat besar bahkan juara."

"Paolo Maldini sadar dia membangun tim yang bagus. Milan memiliki pemain yang bermain di mana-mana di lapangan, sulit untuk mencetak gol melawan mereka dan tim telah mendapatkan kepercayaan diri," ujar Bergomi menambahkan.

Baca Juga: Nicolas Pepe Sampaikan Permohonan Maaf Terkait Insiden Tandukan

Kebangkitan I Rossoneri sudah terlihat sejak musim lalu.

Pada musim 2019-2020, Milan mampu mengakhiri kompetisi Liga Italia dengan berada di urutan kelima dan berhak lolos ke Liga Europa.

Peranan Stefano Pioli dan Zlatan Ibrahimovic juga menjadi faktor kehebatan mereka di liga saat ini.

Zlatan Ibrahimovic menjadi yang paling menonjol sejak tiba pada Januari 2020.

Penyerang 39 tahun asal Swedia itu bahkan menjadi mesin gol utama I Rossoneri musim ini dengan koleksi 10 gol dari 6 pertandingan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : football-italia.net, Sky Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X