Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Buka Pendaftaran Baru, Akademi PSS Sleman Bertekad Lahirkan Kevin De Bruyne

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 25 November 2020 | 07:30 WIB
Logo PSS Sleman.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo PSS Sleman.

BOLASPORT.COM - PSS Sleman membuka pendaftaran bagi talenta muda yang ingin menempa diri melalui program akademi U-15, U-16, dan U-17.

Kepala Development Center PT Putra Sleman Sembada (PSS), Guntur Cahyo Utomo, menyatakan melalui akademi ini PSS Sleman ingin memperluas serta memperkuat cakupan pembinaan klub.

"Kami ingin memfasilitasi lebih banyak orang supaya bisa merasakan latihan ala PSS Sleman," ujar Guntur dilansir Bolasport.com dari Tribun Jogja, Selasa (24/11/2020).

Baca Juga: Satu Pekan Jalani TC, Pemain Timnas U-19 Indonesia Alami Banyak Perkembangan

Dijelaskan Guntur, ada beberapa detail yang membedakan antara pemain dari Elite Pro dibandingkan pemain akademi.

Dari kategorisasi pemain, Elite Pro merupakan atlet-atlet yang memang dinilai memiliki potensi cukup besar untuk bisa dikembangkan ke level permainan yang lebih tinggi.

Sementara di akademi, pembinaan akan lebih mendalam dengan memfasilitasi potensi agar talenta muda semakin matang dan terbentuk.

Dikatakan Guntur, PSS Sleman ingin melahirkan bibit-bibit muda yang suatu saat akan bermanfaat bagi klub maupun bangsa.

Guntur ingin menciptakan bintang baru layaknya Kevin De Bruyne.

Gelandang Manchester City yang disebut sebagai salah satu pemain terbaik dalam satu dekade terakhir ini dulunya lahir dari akademi yang tak begitu tersohor.

"Di pembinaan sepak bola itu ada yang namanya late developer, jadi perkembangan anak-anak yang relatif lambat. Kalau di Eropa itu sama seperti kasusnya Kevin De Bruyne. Di masa mudanya mereka tidak begitu dilihat, cenderung diragukan apakah bisa mencapai level top atau tidak," kata Guntur.

"Tetapi, begitu sampai perkembangan optimalnya, tidak ada satu pun yang meragukan Kevin De Bruyne," lanjutnya.

Baca Juga: Evan Dimas Akui Gaya Mainnya Terinspirasi Permainan Barcelona

"Tujuan akademi ini salah satunya adalah memfasilitasi talenta-talenta yang seperti itu. Sudah tampak potensinya tetapi belum maksimal, masih harus menunggu satu dua tahun untuk mencapai titik optimal mereka dalam berkembang."

"Mereka ini yang juga harus dipelihara karena seringkali bakatnya sangat bagus, tetapi belum begitu tampak," tambah eks asisten pelatih timnas U-19 Indonesia ini.

Guntur menjelaskan akademi PSS ini akan menerapkan metode latihan yang sama dengan pemain Elite Pro.

Di samping itu, bakat-bakat muda dari akademi juga bisa dilihat langsung oleh pelatih Elite Pro.

"Pemain dari akademi juga bisa belajar langsung dari pemain profesional tim utama PSS Sleman," ujarnya.

Program serta fasilitas pengembangan akademi PSS ini di antaranya adalah latihan tim, latihan individu spesialisasi, analisis video, gym, kompetisi resmi dan internal, tes/ latihan senior, metodologi standar Elite Pro Academy, ekstra kelas meliputi gizi, psikologi dan mentoring, serta dilatih langsung oleh pelatih berlisensi.

"Akademi PSS mengombinasikan pengetahuan dan keahlian dari pelatih berlisensi dengan pengalaman bersama tim nasional, mantan pemain profesional, dan analis performa berpengalaman di Liga 1 Indonesia yang peduli pada pengembangan pemain muda," terang Guntur.

Selain Guntur Cahyo, adapun staf pelatih di akademi PSS ini di antaranya Anang Hadi (mantan kapten PSS, pelatih kepala Elite Pro Academy U-18, lisensi B AFC), Lilik Winarno (pelatih kepala EPA U-16, lisensi B AFC), Noval Aziz (Training Methodologis klub Liga 1 dan PT LIB), dan Dani Rayoga (analis performa PSS 2018 dan klub Liga 1)

Adapun untuk syarat dan cara pendaftaran, calon pemain akademi ialah kelahiran tahun 2004, 2005, 2006, atau 2007.

Calon didikan diwajibkan untuk mengisi formulir yang tercantum pada media sosial PSS Sleman.

Selain itu terdapat biaya pendafataran dan iuaran bulanan yang relatif dapat dijangkau.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Tribun Jogja

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Man City
33
76
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
32
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Wolves
35
46
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Getafe
33
43
10
Villarreal
32
42
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
33
62
5
Roma
33
58
6
Lazio
34
55
7
Atalanta
32
54
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X