Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Soal Kontrak Baru Georginio Wijnaldum, Juergen Klopp Bilang Begini

By Adi Nugroho - Senin, 7 Desember 2020 | 16:45 WIB
Georginio Wijnaldum mencetak gol dalam laga Liga Inggris antara Liverpool vs Wolves di Anfield, 6 Desember 2020.
SQUAWKA
Georginio Wijnaldum mencetak gol dalam laga Liga Inggris antara Liverpool vs Wolves di Anfield, 6 Desember 2020.

BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memberikan tanggapannya soal situasi negosiasi kontrak Georginio Wijnaldum.

Georginio Wijnaldum menjadi salah satu sosok penting dalam keberhasilan Liverpool menggulung Wolverhampton Wanderers 4-0 di pekan ke-11 Liga Inggris 2020-2021, Senin (7/11/2020) dini hari tadi.

Gelandang berpaspor Belanda itu mencetak satu gol yang membantu Liverpool memenangkan laga tersebut.

Gol itu dicetak oleh Wijnaldum pada menit ke-58 melalui sepakan melengkung yang dibuat menggunakan kaki kanan dari luar kotak penalti.

Baca Juga: Sepak Bola Indonesia Diantara Kemajuan dan Kemunduran

Adapun tiga gol yang dibuat Liverpool malam itu dicetak oleh Mohamed Salah (24'), Joel Matip (67') dan gol bunuh diri Nelson Semedo (78').

Selain gol dalam laga melawan Wolves, Wijnaldum juga telah berkontribusi besar untuk Liverpool pada musim ini.

Kontribusi tersebut berbentuk selalu bermain dalam 11 pertandingan yang dimainkan Liverpool di Liga Inggris musim ini.

Baca Juga: Jelang Derbi Manchester, Pep Guardiola Merasa Man City Tak Punya Keuntungan Apa Pun

Pentingnya peran Wijnaldum di Liverpool pun diakui oleh sang pelatih, Juergen Klopp.

Oleh karena itu, Klopp pun mengaku berharap Wijnaldum akan segera menandatangani kontrak baru yang diajukan oleh Liverpool.

Seperti diketahui, kontrak Wijnaldum bersama Liverpool akan berakhir pada penghujung musim ini.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Akui Conor McGregor adalah Lawan Tersulitnya

Itu berarti Wijnaldum bebas bernegosiasi dengan klub mana pun per Januari 2021, dan bisa meninggalkan Liverpool secara cuma-cuma alias bebas transfer.

"Jujur saja saya berharap dia menandatangi kontrak itu," ucap Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Metro UK.

"Anda bisa lihat sendiri, dia bermain untuk kami di sepanjang waktu."

Baca Juga: Manajemen Persib Bicara Banyak Pemain yang Kontraknya Segera Habis

"Kami juga memiliki hubungan yang baik. Jadi saya berharap begitu," kata Klopp menambahkan.

Wijnaldum sendiri juga ditanyai soal kontrak dalam wawancara pasca-pertandingan melawan Wolves.

Namun, Wijnaldum enggan berbicara banyak tentang hal tersebut.

Baca Juga: Siapa Pemain Garuda Select yang Susul Bagus Kahfi dan Brylian Aldama ke Eropa?

"Saya sudah katakan pada wawancara sebelumnya, saya tidak mau berbicara soal situasi kontrak saya," tutur Wijnaldum.

"Saya hanya mau membicarakan pertandingan. Klub yang harusnya berbicara tentang kontrak saya," ujar pemain berusia 30 tahun itu menegaskan.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X