Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mike Tyson Diyakini Masih Bisa Bikin Para Juara Kelas Berat Masa Kini KO

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 14 Desember 2020 | 11:15 WIB
Legenda tinju, Mike Tyson.
TWITTER.COM/WORLDBOXINGNEWS
Legenda tinju, Mike Tyson.

BOLASPORT.COM - Mantan petinju kelas berat, Tim Witherspoon, merasa Mike Tyson mempunyai peluang untuk menghadapi petinju-petinju masa kini.

Mike Tyson telah melakoni pertandingan tinju pertamanya setelah vakum selama hampir 15 tahun.

Mike Tyson menerima hasil imbang dengan Roy Jones Jr dalam pertandingan ekshibisi pada 28 November silam.

Walau cuma meraih hasil imbang, penampilan sosok berjuluk Si Leher Beton itu tetap mendapat pujian.

Baca Juga: Bek Persija Otavio Dutra Ungkap Kesalahan Terbesarnya di Sepak Bola

Tyson mampu tampil memukau. Si Leher Beton memperlihatkan agresivitas dan kekuatan pukulannya seperti ketika masa kejayaannya dulu.

Performa Tyson tersebut membuat Tim Witherspoon memberikan komentarnya.

Seperti dilansir BolaSport.com dari The Sun, Witherspoon menyanjung penampilan Tyson.

Witherspoon malah menyebut Tyson masih bisa menghadapi laga sungguhan dengan dua jawara kelas berat saat ini, Deontay Wilder dan Tyson Fury.

Baca Juga: Valentino Rossi Berharap Yamaha Turunkan Ego dan Dengarkan Pembalap

Syaratnya, masih menurut Tim Witherspoon, Mike Tyson harus melakoni beberapa laga pertunjukan lagi untuk membiasakan diri.

"Dia [Tyson] tidak bisa melakukannya dalam satu pertarungan. Dia membutuhkan beberapa pertarungan," ujar Tim Witherspoon.

"Jika dia melakukannya, saya pikir dia akan bertarung dengan sangat baik ketika melawan Fury atau Wilder."

"Bagi saya, dia dulu tajam dan kuat, tetapi perlu terlibat dalam beberapa pertarungan sebelum melawan orang-orang itu," sambung mantan juara kelas berat itu.

Baca Juga: Rekor Lagi, Cristiano Ronaldo Manusia Pertama dengan 400 Kemenangan

Tyson mempunyai catatan pertarungan profesional 50 kemenangan (44 KO), 6 kekalahan, dan 2 hasil no contest.

Prestasi juara dunia di usia muda serta catatan kemenangan KO membuat Si Leher Beton menjadi sosok yang ditakuti pada masa lalu.

Meski begitu, kondisi yang dihadapi Tyson saat ini tentu jauh berbeda berbeda.

Witherspoon pun menyarankan Tyson untuk tetap berlatih dan bertanding supaya bisa menjadi petinju buas seperti dahulu.

Baca Juga: Sudah Diperbolehkan Pulang, Marc Marquez Jalani Terapi Antibiotik

"Mike Tyson memukul dengan keras dan memiliki niat untuk melukai dan menjatuhkan lawannya ketika masuk ke ring" ucap Tim Witherspoon.

"Semua hal yang harus dilakukan Mike adalah membiasakan diri dengan sparring dan bertinju untuk mengembalikan dirinya seperti dulu," ucapnya lagi.

Witherspoon kembali menegaskan keyakinannya bahwa Tyson masih bisa bertarung melawan jawara tinju kelas berat masa kini.

Witherspoon bahkan percaya bahwa Tyson bisa menumbangkan petinju berlabel juara kelas berat.

"Saya percaya bahwa jika dia bertemu Deontay Wilder, Anthony Joshua, atau Tyson Fury, dia akan membuat mereka KO dalam sebuah laga profesional," ujar Witherspoon.

"Bukannya saya mengatakan mereka tidak bisa menahan pukulan, tetapi ketika Mike memukul mereka, mereka pasti akan jatuh. Mereka kekurangan pertahanan."

"Wilder mempunyai pertahanan 5 persen dari 100 persen, Joshua punya 15 persen, Fury 25 persen karena dia banyak bergerak dan melakukan banyak tipuan."

Baca Juga: Kompetisi Harus Dilanjutkan untuk Jaga Muka Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : thesun.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X