Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mikel Arteta Akan Hancurkan Siapapun Pemain Arsenal yang Bocorkan Konflik Internal ke Media

By Bagas Reza Murti - Senin, 14 Desember 2020 | 10:39 WIB
Momen gelandang Arsenal, Granit Xhaka, mencekik pemain Burnley, Ashley Westwood, sebelum diganjar kartu merah pada laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-12,Minggu (13/12/2020) atau Senin (14/12/2020) dini hari WIB.
TWITTER.COM/CANNONNEWS4
Momen gelandang Arsenal, Granit Xhaka, mencekik pemain Burnley, Ashley Westwood, sebelum diganjar kartu merah pada laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-12,Minggu (13/12/2020) atau Senin (14/12/2020) dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta dikabarkan akan menghancurkan siapapun pemain The Gunners yang bersedia membocorkan konflik internal di ruang ganti ke media.

Dikutip BolaSport.com dari Football.London, Arsenal saat ini sedang dilanda konflik internal yang sangat rumit.

Salah satunya adalah perkelahian antara dua pemain yakni David Luiz dan Dani Ceballos.

Dua pemain tersebut terlibat pertengkaran dalam sesi latihan yang digelar pada Jumat (13/11/2020) lalu.

Ini adalah sesi latihan yang digelar oleh Arsenal saat jeda internasional.

Baca Juga: Jadi Pahlawan Kemenangan atas Levante, Lionel Messi Terlibat dalam 900 Gol Barcelona

David Luiz dan Dani Ceballos jadi dua dari beberapa pemain The Gunners yang menetap di London Colney karena tak dipanggil oleh timnas masing-masing.

Dalam sesi latihan tersebut diadakan pertandingan antara pemain senior yang tak membela timnas melawan pemain muda dari akademi.

Sumber dari Daily Mail mengungkapkan bahwa David Luiz telah berungkali mempermasalahkan perlakukan kasar Dani Ceballos kepada pemain muda dalam pertandingan itu.

Tak hanya Luiz, para pemain senior lain juga demikian.

Kemudian, Luiz dan Ceballos terlihat perkelahian selama pertandingan tersebut yang menyebabkan Dani Ceballos terkapar di tanah.

Luiz dikabarkan memukul hidung Ceballos hingga berdarah dan meninggalkan bekas luka yang cukup panjang.

Baca Juga: Ruang Ganti Arsenal Memanas, Para Pemain Tak Ingin Dilatih Mikel Arteta hingga Sudah Tak Bertegur Sapa

Bek Arsenal, David Luiz, dikabarkan akan hengkang pada akhir musim ini.
TWITTER.COM/ARSENALSRELATED
Bek Arsenal, David Luiz, dikabarkan akan hengkang pada akhir musim ini.

Sumber dari Football London menyatakan bahwa pihak klub ingin menutupi masalah internal ini ke media.

Agen beberapa pemain utama Arsenal diberitahu oleh klub untuk tidak membocorkan berita perkelahian Dani Ceballos dan David Luiz.

Mikel Arteta mengancam akan "menghancurkan" siapapun pemain Arsenal yang membocorkan konflik internal itu.

The Gunners baru saja tumbang dari Burnley dengan skor 0-1 lewat gol bunuh diri Pierre-Emerick Aubameyang di Emirates Stadium pada Minggu (13/12/2020) malam atau dini hari WIB.

Kekalahan ini membuat Arsenal duduk di peringkat 15 klasemen sementara, hanya berjarak 5 poin dari zona degradasi.

Kekalahan dari Burnley juga merupakan kekalahan keempat di kandang secara beruntun pada ajang Premier League.

Selain ancaman yang dari Arteta, sejumlah konflik internal lain juga diungkap oleh Football.London.

Pelatih asal Spanyol tersebut dengan jelas menyalahkan Nicolas Pepe usai kartu merah yang diterimanya saat melawan Leeds.

Baca Juga: Si Lemparan Super di Timnas U-19 Indonesia Mau Susul Elkan Baggott Cs

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta.
TWITTER.COM/ARSENAL
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

Granit Xhaka juga dikabarkan tidak senang lantaran selalu dimainkan dalam posisi berbeda-beda sejak Mikel Arteta menjadi juru taktik Arsenal.

Football.London juga menyebut hubungan Arteta dengan David Luiz telah memburuk dalam beberapa pekan terakhir, bahkan keduanya sudah tak saling bertegur sapa.

Belum lagi ditambah dengan absennya Mesut Oezil dan Sokratis Papastathopoulos di Premier League dan Europa League.

Dua pemain tersebut, khususnya Oezil menjadi sosok berpengaruh dalam ruang ganti Arsenal.

Sementara itu, banyak fans yang bertanya-tanya mengapa Arteta tak memainkan William Saliba.

Sumber yang sama menyatakan ada semacam label untuk Saliba karena dirinya merupakan pemain yang direkrut oleh Unai Emery.

Arteta dikabarkan hanya ingin menggunakan pemain-pemainnya.

Hal ini juga terlihat selain mengasingkan Oezil dan Sokratis, Arteta mengirimkan Lucas Torreira dan Matteo Guendouzi untuk dipinjamkan.

Kini, seruan yang meminta Mikel Arteta untuk mundur dari kursi kepelatihan Arsenal semakin kencang.

Tagar ArtetaOut di twitter sempat menjadi trending di twitter pada Senin (14/12/2020) pagi WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Football.london

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X