Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mandul di 8 Pertandingan Terakhir, Timo Werner Mengaku Masih Berusaha untuk Adaptasi

By Adi Nugroho - Senin, 21 Desember 2020 | 04:00 WIB
Timo Werner berebut bola dengan Serge Aurier.
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Timo Werner berebut bola dengan Serge Aurier.

BOLASPORT.COM - Striker Chelsea, Timo Werner, telah mandul dalam 8 pertandingan terakhir, dan sang pemain mengaku masih berusaha beradaptasi dengan Liga Inggris.

Chelsea mendatangkan Timo Werner ke Stamford Bridge dari RB Leipzig pada bursa transfer musim panas 2020 dengan biaya sebesar 47,5 juta pounds (sekitar Rp908 miliar).

Dengan biaya sebesar itu, dapat dilihat kalau Chelsea berharap Werner bisa menduplikasi performa yang ia tunjukkan bersama RB Leipzig pada musim 2019-2020, yakni mencetak 34 gol dalam 45 penampilan berbagai ajang.

Akan tetapi, setelah musim 2020-2021 bergulir nyaris setengah jalan, harapan Chelsea itu masih belum terwujud.

Baca Juga: Kunjungi Latihan Arema FC Putri, Carlos Oliveira Bagi Ilmu dan Motivasi

Werner masih kesulitan mencetak gol meski telah diberi kesempatan bermain yang cukup sering.

Dari 20 kesempatan di berbagai ajang, Werner baru bisa membukukan 8 gol.

Bahkan, pada 8 pertandingan terakhir yang dimainkan Werner di berbagai ajang, striker 24 tahun itu mandul alias gagal menyarangkan sebiji pun gol.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Dihukum Penalti dan Bunuh Diri, Tottenham Hotspur Gali Kubur di Kandang

Hal itu pun membuat banyak pihak merasa kalau Werner tidak layak dibeli Chelsea dengan harga setinggi itu.

Akan tetapi, menurut Werner label harga yang menempel padanya tidak ada kaitannya dengan performa yang dia tunjukkan di lapangan.

"Berapapun biayanya, selalu ada sedikit tekanan saat Anda bergabung dengan klub baru," kata Werner seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi Chelsea.

Baca Juga: Lama Tak Latihan Bersama, Striker Persib Akui Kangen Berat

"Tapi saya rasa saya bisa menanganinya dengan sangat baik. Ini bukan sesuatu yang baru."

"Tekanannya sedikit lebih tinggi dari tahun-tahun sebelumnya, tetapi saya pikir pesepakbola yang baik adalah yang terbaik di bawah tekanan dan itulah rencana saya, saya bisa melakukannya dengan sangat baik di bawah tekanan," kata Werner menambahkan.

Lebih lanjut Werner mengaku kalau dia kesulitan untuk beradaptasi dengan sepak bola Inggris.

Baca Juga: Ronaldo Kalah Tajam dari Pemain Pilihan Shin Tae-yong di Tahun 2020

Tingkat kesulitannya, kata Werner, bertambah dari hari ke hari seiring semakin padatnya jadwal yang harus dimainkan.

"Liga Premier sedikit berbeda dengan liga lama saya. Ini lebih sulit dari yang saya kira," tutur Werner melanjutkan.

"Kontak di sini lebih sulit daripada di Jerman, itulah yang saya harapkan tetapi tidak seperti ini."

Baca Juga: Stadion Gelora 10 November Dipercantik, Ini Komentar Legenda Persebaya

"Awalnya sangat bagus, tapi sekarang setelah banyak pertandingan saya sedikit kesulitan."

"Saya pikir itu sulit ketika Anda bermain setiap tiga hari terlebih saat melawan tim yang bisa beristirahat sepanjang minggu pada hari Sabtu."

"Sulit untuk menjadi yang terbaik di setiap pertandingan, tetapi Liga Inggris sangat menyenangkan untuk dimainkan," tambahnya.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Chelsea

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X