Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pebulu Tangkis Malaysia Lega Dapat Keberuntungan Pada Awal Tahun 2021

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 1 Januari 2021 | 17:40 WIB
Pebulu tangkis Malaysia, Liew Daren.
TWITTER.COM/SPORTS247MY
Pebulu tangkis Malaysia, Liew Daren.

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis Malaysia, Liew Daren, bersyukur mendapat kepastian bertanding pada Yonex Thailand Open dan Toyota Thailand Open.

Liew Daren saat ini menduduki peringkat 41 dunia.

Liew Daren seharusnya hanya menjadi pemain cadangan ketiga untuk Yonex Thailand Open dan Toyota Thailand Open karena peringkatnya tersebut.

Namun begitu, ia mendapat berkah terselubung dari mundurnya skuad China dari dua turnamen level BWF World Tour Super 1000 itu.

Baca Juga: Paket Komplet, 2021 Sajikan 4 Turnamen Bulu Tangkis Kelas 1 dalam Setahun

Mundurnya skuad China berarti tidak akan ada nama Shi Yu Qi (peringkat 9) dan Lu Guang Zu (peringkat ke-21) dalam turnamen.

Selain itu, pemain Hong Kong, Wong Wing Ki Vincent (peringkat ke-40) yang menjadi cadangan kedua juga mundur.

Pebulu tangkis berusia 33 tahun tersebut pun melenggang menuju babak utama Thailand Open I dan Thailand Open II.

"Jelas saya lega bisa bermain pada babak utama, karena saya butuh keberuntungan hingga menit-menit terakhir," kata Liew, dilansir dari New Straits Times.

Baca Juga: BAM Optimistis dengan Tunggal Putra dan Ganda Putra pada 2021 Setelah Kehadiran Pelatih asal Indonesia

"Awalnya saya tak berharap bisa lolos karena hanya ada satu orang dengan peringkat lebih tinggi yang mundur sebelum Natal."

"Awalnya saya kira saya tak punya harapan. Namun, sekarang saya akan mempersiapkan diri dengan baik untuk memanfaatkan kans yang ada," ujar Liew melanjutkan.

Tantangan sudah menunggu pemenang medali perunggu Kejuaraan Dunia itu.

Lies akan bertemu Anders Antonsen (Denmark) yang merupakan pemain peringkat ketiga dunia pada babak pertama Yonex Thailand Open.

Pada Toyota Thailand Open, Liew akan bertemu wakil India, Sai Praneeth B.

"Masih ada dua pekan sebelum turnamen mulai, jadi masih ada waktu untuk saya mempersiapkan diri," ujar Liew.

"Tentu akan sulit karena ini turnamen Super 1000 dan tak ada lawan mudah. Namun, beban bukan ada pada saya. Saya hanya akan bermain yang terbaik."

Baca Juga: Hasil Undian Wakil Indonesia pada Toyota Thailand Open 2021 - Ahsan/Hendra Berpotensi Jumpai Fajar/Rian


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : New Straits Times

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X