Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Zulkifli Syukur Sebut PSSI Gagal Lanjutkan Kompetisi dan Polri Tidak Berlaku Adil

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 4 Januari 2021 | 22:45 WIB
 Kapten PSM Makassar, Zulkifli Syukur, saat tampil melawan Persib Bandung pada pekan kesepuluh Liga
japrit
Kapten PSM Makassar, Zulkifli Syukur, saat tampil melawan Persib Bandung pada pekan kesepuluh Liga

BOLASPORT.COM - Pemain senior PSM Makassar, Zulkifli Syukur turut berkomentar perihal nasib Liga 1 2020 yang masih abu-abu.

Seperti diketahui, hingga berakhirnya tahun 2020, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) tak kunjung memberikan angin segar bergulirnya kompetisi.

Terhitung sudah 10 bulan lamanya kompetisi di Tanah Air mati suri.

Baca Juga: Eks Pelatih PSM Makassar Bicara Tantangan di Liga Bangladesh

Federasi dan operator pun sudah berkali-kali menetapkan jadwal kick-off namun selalu berujung kegagalan.

Bek PSM Zulkifli Syukur menilai kemunduran penyelenggaraan kompetisi merupakan buah hasil ketidakkompakan.

Menurutnya, PSSI, PT LIB, dan Polri maupun lembaga lain yang berhubungan harus sering menjalin komunikasi yang terbuka.

Sehingga, segala keputusan yang diambil sangatlah marang dan tidak menyebabkan kerugian semua pihak.

"Harusnya PSSI dan Polri bisa bersinergi untuk membangun sepak bola," katanya saat dikutip dari Tribun Timur, Senin (4/1/2021).

Pemain kelahiran Makassar, 3 Mei 1984 itu pun menyebut bahwa saat ini para pihak yang berwenang dalam kelancaran kegiatan sepak bola telah gagal melakukan tugasnya.

"Di sini PSSI bisa dikatakan gagal dalam melaksanakan kompetisi dan Polri pun tidak berlaku adil kepada sepak bola Indonesia karena tidak memberikan izin," jelasnya.

 Baca Juga: Sriwijaya FC Rombak Skuad, Sudah 8 Pemain Jadi Korban Pencoretan

Zulkifli juga membandingkan Liga 1 dengan Pilkada yang baru digelar awal Desember lalu.

"Sedangkan Pilkada mereka seakan tutup mata yang jelas-jelas sering tidak menjalankan Prokes (protokol kesehatan)," tuturnya.

Pemain yang pernah menjadi bagian timnas Indonesia itu berharap baik PSSI dan Polri tidak melupakan nasib orang-orang yang berkecimpung di dunia sepak bola.

Besar harapan dia kompetisi Liga 1 segera mendapat izin dan bisa bergulir Februari mendatang demi kepentingan bersama.

"Semoga Polri dan PSSI bisa bersinergi untuk sama-sama membangun sepakbola Indonesia," ujarnya.

"Semoga bulan depan liga bisa bergulir kembali," ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Tribun Timur

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X