Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jika Bisa Memilih, PSIS Ingin Bubarkan Tim seperti Madura United

By Arif Setiawan - Rabu, 6 Januari 2021 | 22:45 WIB
Suasana pertandingan PSIS Semarang kontra Madura United pada pekan ke-33 Liga 1 2019.
INSTAGRAM PSIS
Suasana pertandingan PSIS Semarang kontra Madura United pada pekan ke-33 Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - General Manajer PSIS Semarang, Wahyu Winarto ungkap keinginannya untuk bubarkan tim seperti Madura United.

Pada akhir Desember lalu, Madura United resmi membubarkan timnya.

Hal tersebut didasari akibat tak adanya kejelasan kapan kompetisi dapat dilanjutkan.

Selain itu, pembubaran tim Madura United juga didukung karena sebagian besar kontrak pemain berakhir pada akhir tahun 2020 lalu.

Situasi yang sama sejatinya ingin pula dilakukan oleh PSIS.

Baca Juga: Pemain Timnas U-19 Indonesia Diharapkan Tetap Maksimalkan TC di Spanyol

Namun karena para pemain PSIS masih memiliki kontrak jangka panjang membuat tim kebanggaan warga Semarang ini tak bisa membubarkan timnya.

Dikatakan oleh Wahyu Winarto, saat ini pemain PSIS yang kontraknya berakhir tahun 2020 tak lebih dari dua pemain.

Sehingga tim yang berjuluk Mahesa Jenar tersebut tak bisa membubarkan timnya.

"Memang ada satu dua pemain yang kontraknya satu tahun, tapi kalau yang lain rata-rata kita kontrak jangka panjang," kata Wahyu, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jateng.

Baca Juga: Kiper Persita Tangerang Dirikan Akademi di Tengah Pandemi

"Kalau kami tidak kontrak jangka panjang ke pemain mungkin kami mengikuti cara yang dilakukan Madura United, membubarkan tim," ujarnya.

Masalah finansial yang membuat Wahyu berniat bubarkan tim jika memungkinkan.

Pasalnya jika terus mempertahankan pemain, tim akan diwajibkan membayar gaji.

Sementara itu di pihak lain, Yoyok Sukawi selaku CEO PSIS Semarang, menegaskan bahwa PSIS tak akan bubarkan tim.

 CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi (tengah) Semringah dengan Gelaran Piala Presiden 2019.
(Dok. PSIS)
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi (tengah) Semringah dengan Gelaran Piala Presiden 2019.

Baca Juga: PSMS Medan Kirim Surat kepada PSSI Agar Kompetisi 2020 Dibubarkan

Keyakinan Yoyok didasari karena dalam kontrak dengan para pemain sudah tercantum berbagai macam skenario apabila liga tidak jalan.

"PSIS Semarang tidak perlu membubarkan tim apabila Liga 1 vakum hingga musim 2021," ucap Yoyok.

"Karena di dalam kontrak penyesuaian kami sudah mencantumkan berbagai macam skenario termasuk apabila liga vakum," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X