Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persita Tangerang Beberkan Waktu yang Tepat untuk Memulai Liga 1 2021

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 16 Januari 2021 | 15:30 WIB
Logo Persita Tangerang.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Persita Tangerang.

BOLASPORT.COM - PT Liga Indoneisa Baru (LIB) baru saja menggelar pertemuan dengan perwakilan klub guna membahas nasib Liga 1 2020 pada Jumat (15/1/2021).

Mayoritas klub meminta Liga 1 musim 2020 dihentikan saja, termasuk Persita Tangerang.

Tim berjulukan Pendekar Cisadane ini menilai terlalu sulit untuk melanjutkan kompetisi musim 2020.

Baca Juga: Tidak Banyak, Cuma Dua Hal Ini yang Diinginkan Persib untuk Masa Depan Liga 1

Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara berharap PT LIB mengalihkan fokus mempersiapkan kompetisi baru dengan lebih tertata.

“Persita, seperti halnya klub-klub lain di Liga 1 juga menyetujui wacana untuk memulai kompetisi baru di tahun ini. Jangan lagi melanjutkan yang lama, karena sudah tidak mungkin juga. Lebih baik sekarang baik PSSI maupun LIB fokus untuk menyiapkan kompetisi baru,” kata Nyoman seperti rilisan yang diterima oleh Bolasport.com.

Selaku perwakilan klub dalam rapat tersebut, Nyoman menyesalkan PT LIB justru tidak membahas apapun soal teknis maupun format kompetisi anyar.

Padahal, awalnya PT LIB berencana menggulirkan kompetisi pada Februari mendatang.

Dengan demikian, besar peluang kompetisi baru tidak akan bisa terlaksana dalam waktu terdekat.

"Sebagian klub, termasuk Persita juga, tadi langsung mengajukan untuk bisa memulai kompetisi baru sekitar bulan Mei 2021 nanti atau setelah Idulfitri, sekitar minggu keempat Mei. Kami rasa itu waktu yang tepat,” ujar Nyoman.

Baca Juga: PT LIB Singgung Konsekuensi Hukum Antara Klub dan Sponsor jika Liga 1 2020 Dihentikan

"Misalnya disetujui bahwa liga akan bergulir Mei, idealnya kan persiapan sebelum kompetisi butuh waktu sekitar 3 bulan. Itu yang paling ideal menurut kami. Jadi kami juga masih punya banyak waktu untuk mempersiapkan semuanya,” ujarnya.

Hasil rapat virtual ini rencananya akan dibawa ke PSSI untuk pembahasan lebih lanjut lagi sebelum akhirnya bisa diputuskan apakah kompetisi dihentikan atau tetap dilanjutkan.

“Apapun itu, pasti kami akan menghormati keputusan dari federasi dan operator liga. Tapi kami berharap, semua keputusan juga diambil dengan mempertimbangkan masukan dari klub.”

“Kami tetap mendukung agar izin bisa diterbitkan. Demi sepak bola Indonesia juga,” ujar Nyoman.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X