Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Inggris - Tembok Tipuan untuk Gol Raheem Sterling, Man City Hajar Crystal Palace 4 Gol

By Bagas Reza Murti - Senin, 18 Januari 2021 | 04:06 WIB
John Stones cetak 2 gol ke gawang Crystal  Palace dalam laga pekan ke-19 Liga Inggris, Minggu (17/1/2021).
TWITTER.COM/MANCITY
John Stones cetak 2 gol ke gawang Crystal Palace dalam laga pekan ke-19 Liga Inggris, Minggu (17/1/2021).

BOLASPORT.COM - Manchester City berhasil menang secara meyakinkan dengan skor 4-0 atas Crystal Palace, dalam laga pekan ke-19 Liga Inggris di Etihad Stadium, Minggu (17/1/2021).

Bertanding di kandang sendiri, Manchester City mendominasi jalannya pertandingan.

The Citizens mencatat penguasaan bola sebesar 72 persen, unggul telak dari Crystal Palace yang hanya mencatat 27 persen.

Dari segi peluang, The Sky Blues juga melakukan total 8 tembakan, di mana 4 mengenai sasaran. Tim tamu hanya mencatat 1 tembakan.

Man City langsung mengatur tempo di awal-awal laga, namun mereka belum membukukkan peluang berarti hingga 10 menit berjalannya laga.

Baca Juga: Reaksi Liverpool saat Peluang Sadio Mane Digagalkan Wasit, Juergen Klopp Teriak dan Thiago Alcantara Tutup Muka

Kevin de Bruyne mengirim umpan silang lewat sepak pojok pada menit ke-15, namun Viecnte Guaita berhasil meninju bola untuk mengamankan gawangnya.

Tuan rumah berhasil mencetak gol lebih dulu pada menit ke-26.

Berawal dari situasi sepak pojok, bola liar dikembalikan lagi ke Kevin de Bruyne.

Gelandang Belgia mengirim umpan silang kembali menggunakan kaki kanan di kotak penalti.

John Stones melompat paling tinggi dan berhasil menanduk bola masuk ke dalam gawang. 1-0.

City tak mengendurkan permainan meski telah unggul satu gol.

Pada menit ke-38, Gabriel Jesus memiliki peluang dari sundulan, akan tetapi masih bisa diselamatkan oleh Vicente Guaita.

Babak I berakhir, Man City untuk sementara unggul 1-0.

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Bundesliga - Luka Jovic Langsung Jadi Pahlawan Frankfurt, Mueller Buat Bayern Nyaman di Puncak

Di babak kedua, Man City tetap mempertahankan tempo tinggi yang sulit ditandingi Crystal Palace.

Hasilnya, pasukan Pep Guardiola sukses menggandakan keunggulan.

Tepatnya pada menit ke-56, umpan silang Bernado Silva dari sepak pojok berhasil dimentahkan lini belakang tim tamu.

Akan tetapi, Ilkay Guendogan melepas sepakan ke pojok kanan gawang, sehingga masuk tanpa bisa ditepis kiper Crystal Palace. 2-0.

Dominasi City berlanjut dengan terciptanya gol ketiga pada menit ke-68.

John Stones mencetak brace dalam satu laga usai mencetak gol lewat sepakan kaki kirinya di dalam kotak penalti.

Sundulan John Stones diblok Vicente Guaita, namun bola pantulan berada di kaki kirinya maka tanpa ampun ia melepas sepakan kencang ke gawang. 3-0.

Baca Juga: Liverpool dan Real Madrid Dapat Lampu Hijau, Kompatriot Lionel Messi Siap Hengkang Kapan pun

Palace mencoba merespons dengan memasukkan pemain-pemain baru, salah satunya gelandang keturunan Indonesia Jairo Riedewald.

Namun mereka kembali kebobolan, tepatnya pada menit ke-88.

Raheem Sterling mencetak gol dari eksekusi tendangan bebas. Uniknya, set-piece ini memanfaatkan tembok bayangan yang dibangun oleh John Stones dan Ruben Dias.

Akibat pergerakan dari tembok bayangan ini, kiper Crystal Palace dan gagal menangkap bola tembakan Sterling. 4-0.

Dengan kemenangan ini, Manchester City langsung menyodok ke peringkat dua klasemen sementara dengan 35 poin.

Mereka menyamai poin Leicester, namun unggul agresivitas gol.

  • Man City 4-0 Crystal Palace (John Stones 26', 68', Ilkay Guendogan 56', Raheem Sterling 88')

Starting XI

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson Moraes; 2-Kyle Walker, 5-John Stones, 3-Ruben Dias, 11-Oleksandr Zinchenko; 25-Fernandinho, 8-Ilkay Guendogan, 17-Kevin de Bruyne; 7-Raheem Sterling, 20-Bernardo Silva, 9-Gabriel Jesus

Pelatih: Pep Guardiola

Crystal Palace (4-1-4-1): 31-Vicente Guaita; 2-Joel Ward, 5-James Tomkins, 24-Gary Cahill, 27-Tyrick Mitchell; 4-Luka Milivojevic; 10-Andros Townsend, 18-James McArthur, 22-James McCarthy, 25-Eberechi Eze; 9-Jordan Ayew

Pelatih: Roy Hodgson

 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 
 


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Premierleague.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X