Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Buang Peluang Kena Mistar, Pemain Liverpool Bikin Legenda Klub Kecewa

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 22 Januari 2021 | 16:00 WIB
Divock Origi gagal mencetak gol dalam situasi satu lawan satu dengan kiper di partai Liverpool vs Burnley, 21 Januari 2021.
TWITTER.COM/THIGXLFC
Divock Origi gagal mencetak gol dalam situasi satu lawan satu dengan kiper di partai Liverpool vs Burnley, 21 Januari 2021.

BOLASPORT.COM - Legenda Liverpool, Graeme Souness, sangat tidak terkesan dengan penampilan Divock Origi saat melawan Burnley yang membuang peluang usai bola tendangannya kena mistar gawang. 

Liverpool menelan kekalahan saat menjamu Burnley dalam laga tunda pekan ke-18 Liga Inggris 2020-2021, Kamis (21/1/2021) waktu setempat atau Jumat pukul 03.00 WIB. 

Berduel di Stadion Anfield, Liverpool harus mengakui keunggulan Burnley dengan skor tipis 0-1.

The Reds kebobolan satu gol melalui tendangan penalti Ashley Barnes pada menit ke-83.

Baca Juga: Setelah 47 tahun, Liverpool Akhirnya Kalah Lagi dari Burnley di Anfield

Pasukan Juergen Klopp sebenarnya tampil sangat ofensif dengan melepaskan 27 tembakan. 

Mereka bahkan menciptakan peluang emas pada menit ke-42 melalui aksi Divock Origi

Namun, Divock Origi melewatkan kesempatan gemilang untuk memberi Liverpool keunggulan melawan Burnley di paruh waktu. 

Striker asal Belgia itu mendapat peluang setelah memanfaatkan blunder pemain Burnley dan menggiring bola sendirian ke kotak penalti.

Baca Juga: Liverpool Kalah, Juergen Klopp Mengaku Salah

Ketika sudah berada dalam posisi satu lawan satu dengan kiper, dia justru gagal menciptakan gol lantaran tembakannya menghantam mistar.

Selang 15 menit seusai gagal memaksimalkan kans besar, Origi ditarik keluar untuk digantikan Mohamed Salah.

Origi telah mencetak sejumlah gol penting untuk Liverpool.

Namun, ia gagal mengakhiri catatan tanpa gol timnya selama 438 menit di divisi teratas.

Hal itu membuat legenda Liverpool, Graeme Souness, tidak terkesan dengan Origi. 

Souness bahkan mengharapkan Origi absen saat melawan Burnley dan dia bersikeras tidak pernah mendukung sang striker untuk memanfaatkan peluang.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - 2 Catatan Buruk Liverpool Bikin Man United Nyaman di Puncak

"Siapa pun (yang bermain) kecuali dia," kata Souness, dikutip BolaSport.com dari TalkSPORT.

"Saya tahu dia punya beberapa gol penting untuk Liverpool, tetapi saya berkata kepada Anda 'dia tidak akan mencetak gol di sini'."

"Sentuhan pertama dan keduanya luar biasa, punya waktu untuk membuka tubuhnya dan dia melewatkannya."

"Anda bisa mengatakan enam inci lebih rendah atau enam inci kiri, tetapi ternyata tidak, itu tidak mengenai bagian belakang jaring. Kegagalan yang buruk," ucap peraih 5 gelar Liga Inggris bersama Liverpool ini mengakhiri. 


Editor : Beri Bagja
Sumber : talkSPORT

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
34
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Roma
35
60
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
34
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X