Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pandit Sepak Bola Ini Minta Divock Origi Jangan Jadi Starter Lagi

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 22 Januari 2021 | 19:00 WIB
Graeme Souness, meminta Liverpool untuk tak lagi memasang nama Divock Origi sebagai starter pada pertandingan berikutnya.
TWITTER.COM/THIGXLFC
Graeme Souness, meminta Liverpool untuk tak lagi memasang nama Divock Origi sebagai starter pada pertandingan berikutnya.

BOLASPORT.COM - Pandit sepak bola Liga Inggris, Graeme Souness, meminta Liverpool untuk tak lagi memasang nama Divock Origi sebagai starter pada pertandingan berikutnya. 

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Liverpool berhadapan dengan Burnley dalam laga tunda pekan ke-18 Liga Inggris 2020-2021, Kamis (21/1/2021) waktu setempat.

Berduel di Stadion Anfield, Liverpool harus mengakui keunggulan Burnley dengan skor tipis 0-1.

Divock Origi mendapatkan peluang emas pada menit ke-43 usai Ben Mee melakukan blunder di lini pertahanan Burnley saat kedudukan masih 0-0.

Hanya tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Nick Pope, sepakan Origi justru membentur mistar gawang dan gagal berbuah gol pertama untuk Liverpool.

Graeme Souness sangat menyayangkan kegagalan Origi. 

Dia pun menyarankan sebaiknya Origi tidak usah menjadi starter lagi. 

“Pemain manapun yang dipasang selain Origi akan memberikan Liverpool lini depan yang normal lagi,” kata Souness, dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo. 

Baca Juga: Liverpool Dipecundangi Burnley, Legenda Klub: Gelar Semakin Jauh!

“Betul, saya tahu dia menyumbangkan beberapa gol penting, tetapi melawan Burnley Origi gagal. Sentuhan pertama dan keduanya bagus, tetapi dia gagal mencetak gol dengan sangat buruk,” tutur sosok yang juga pernah menjadi pemain dan manajer Liverpool tersebut. 

Di mata Souness, blunder Origi dan kegagalan Liverpool mencetak gol ke gawang Burnley pun bukan cerminan tim yang tengah berusaha meraih titel juara. 

Baca Juga: Liverpool Dikalahkan Burnley, Juergen Klopp Ulangi Memori Buruk 15 Tahun Lalu

Liverpool menciptakan banyak peluang dan gagal terus. Dari empat pertandingan mereka mencatat 75 kans dan hanya satu yang menjadi gol. Itu bukan gambaran tim juara,” ucapnya. 

“Menurut saya perselisihan Juergen Klopp dengan Sean Dyche juga hanya gambaran perasaan frustrasi dirinya dan tim,” kata Souness melanjutkan. 

Liverpool pun semakin tercecer dari perebutan titel juara karena kekalahan versus Burnley

Mohamed Salah dkk kini turun peringkat ke urutan keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 34 poin.

Raihan poin pasukan Klopp tertinggal enam angka dari rival mereka, Manchester United, yang masih langgeng menguasai puncak klasemen. 

Liverpool punya kesempatan memperbaiki posisi di klasemen dan kembali meramaikan persaingan juara liga saat melawat ke markas Tottenham Hotspur, Jumat (29/1/2020) mendatang di Tottenham Hotspur Stadium, London, Inggris.


Editor : Beri Bagja
Sumber : liverpoolecho.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X