Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Perlakuan Kontras Barcelona dan Real Madrid soal Gaji Pemain

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 2 Februari 2021 | 07:30 WIB
Polemik kontrak bintang Barcelona, Lionel Messi, tak lepas dari pantauan klub rival mereka, Real Madrid.
TWITTER.COM/TODAPASION
Polemik kontrak bintang Barcelona, Lionel Messi, tak lepas dari pantauan klub rival mereka, Real Madrid.

BOLASPORT.COM - Polemik kontrak bintang Barcelona, Lionel Messi, seperti menjadi gambaran kontras perlakuan klub tersebut dengan tim rival mereka, Real Madrid, ke Cristiano Ronaldo.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, media Spanyol, El Mundo, membocorkan besaran gaji Lionel Messi di Barcelona.

El Mundo membocorkan kesepakatan gaji dan bonus milik Messi yang ditandatangani pada 2017.

Saat itu, Messi tengah menandatangani perpanjangan kontrak selama empat tahun yang akan berakhir pada Juni 2021.

Rupanya, dalam klausul kontrak tersebut juga tertera gaji supergila yang diterima La Pulga dari Barcelona.

Dalam empat tahun, Messi bisa mengoleksi pemasukan sebesar 555 juta euro atau setara dengan Rp9,4 triliun.

Selain itu, Messi juga akan menerima uang sejumlah 138 juta euro atau sekitar Rp2,35 triliun sebagai bonus pendapatan tahunan.

Manuver Barcelona tersebut seperti berbanding terbalik dengan klub rival mereka, Real Madrid.

Baca Juga: Kontrak Lionel Messi Bocor, Eks Presiden Barcelona Cuci Tangan

Real Madrid menempuh kebijakan serupa karena sang presiden, Florentino Perez, mewajibkan klub untuk tidak melakukan transfer di luar anggaran yang ada. 

Kebijakan tersebut yang membuat Real Madrid berani melepas Cristiano Ronaldo ke Juventus pada 2018.

Manajemen klub tidak bersedia menaikkan gaji Ronaldo menjadi 30 juta euro karena tidak punya dana.

Padahal, Cristiano Ronaldo adalah pilar dan ikon Real Madrid sejak bergabung dari Manchester United pada 2009.

Selebrasi megabintang Barcelona, Lionel Messi, seusai menjebol gawang Athletic Bilbao pada Minggu (31/1/2021).
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Selebrasi megabintang Barcelona, Lionel Messi, seusai menjebol gawang Athletic Bilbao pada Minggu (31/1/2021).

Bocornya detail kontrak Messi juga ditengarai bukan jadi hal baru untuk Real Madrid

Dikutip BolaSport.com dari Marca, manajemen Los Blancos sudah lama mencurigai bahwa kontrak Messi melanggar aturan Financial Fair Play. Namun, hal ini masih harus dibuktikan oleh pihak-pihak terkait. 

Saat ini, Messi dikabarkan telah menerima pendapatan sebesar 510 juta euro (Rp 8,78 triliun) dari Blaugrana.

Baca Juga: Gaji Lionel Messi Dituding Bikin Barcelona Hampir Bangkrut, Presiden LaLiga Angkat Bicara

Kapten timnas Argentina itu akan kembali menerima sisa pendapatan sebesar 45 juta euro (Rp 765,81 miliar) dari Barcelona dalam enam bulan ke depan.

Jika dijumlah secara keseluruhan, Messi bisa mendapatkan penghasilan sebesar 693 juta euro atau sekitar Rp 11,79 triliun.

Gaji yang didapat Messi tersebut rupanya merupakan yang paling tinggi di antara para pemain sepak bola di seluruh dunia.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X