Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

AC Milan Disalip Inter Milan di Klasemen, Stefano Pioli Cuek Bebek

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 7 Februari 2021 | 19:20 WIB
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli.
TWITTER.COM/ACMILAN
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli.

BOLASPORT.COM - AC Milan tersalip oleh Inter Milan di klasemen sementara Liga Italia, tetapi Stefano Pioli cuek saja dengan kondisi tersebut.

Inter Milan sukses merebut posisi puncak klasemen sementara Liga Italia 2020-2021 dari tangan AC Milan setelah meraih kemenangan 2-0 atas Fiorentina, Jumat (5/2/2021) atau Sabtu dini hari WIB.

Lawatan ke Stadion Artemio Franchi berbuah tiga poin bagi Inter Milan berkat dua gol yang dilesakkan oleh Nicolo Barella dan Ivan Perisic.

Kemenangan atas Fiorentina membuat Inter Milan berhasil meraup 47 poin dari 21 pertandingan.

Baca Juga: Liverpool Vs Man City - The Reds dan The Citizen di Ambang Pecah Telur

I Nerazzurri unggul satu poin atas AC Milan yang tepat berada satu setrip di bawahnya.

Perihal terdepaknya I Rossoneri oleh Inter dari puncak klasemen, tidak digubris oleh Stefano Pioli selaku pelatih.

Stefano Pioli mengaku cuek akan situasi tersebut karena dirinya hanya ingin fokus dan meraih kemenangan bersama Milan di setiap laga.

Milan sendiri baru bermain pada Minggu (7/2/2021) pukul 21.00 WIB di San Siro dengan menjamu Crotone.

Baca Juga: Liverpool Vs Manchester City - Pep Guardiola Tidak Peduli Kalau Lawan-lawannya Ketakutan

"Kami harus terbiasa mengangani tekanan dan kesulitan akan meningkat bagi kami," kata Pioli seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

"Saya merasakan keistimewaan untuk mendapatkan tekanan seperti ini. Ini bukan kali pertama kami berada di belakang Inter dengan satu pertandingan di tangan."

"Kami tidak fokus pada hal ini. Kami ingin memiliki pendekatan, kualitas, dan intensitas pertandingan yang tepat untuk memiliki lebih banyak peluang untuk menang."

"Kami memenangi pertandingan yang sulit di Bologna dan kami ingin melanjutkan kemenangan. Kami tidak peduli dengan klasemen, kami hanya ingin memenangi pertandingan berikutnya."

Baca Juga: Sergio Ramos Jalani Operasi Lutut, Begini Penjelasan Zinedine Zidane

"Crotone telah mengumpulkan kurang dari yang seharusnya mereka dapatkan, tetapi penting untuk menjadi yang terbaik," ujar Pioli menambahkan.

Kemenangan atas Crotone di San Siro bakal membuat Milan kembali menempati posisi puncak klasemen.

Menjelang laga kontra Crotone, I Rossoneri mendapat kabar baik dengan kembalinya playmaker andalan mereka, Hakan Calhanoglu.

Namun, gelandang jangkar mereka, Ismael Bennacer, masih diragukan untuk tampil nanti malam.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : football-italia.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X