Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kamaru Usman Samai 2 Rekor Khabib Nurmagomedov di UFC

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 15 Februari 2021 | 10:00 WIB
Ketika Kamaru Usman (kiri) merayakan keberhasilan mengamankan sabuk juara kelas welter UFC atas Gilbert Burns di UFC 258, Minggu (14/2/2021).
TWITTER.COM/UFCEUROPE
Ketika Kamaru Usman (kiri) merayakan keberhasilan mengamankan sabuk juara kelas welter UFC atas Gilbert Burns di UFC 258, Minggu (14/2/2021).

BOLASPORT.COM - Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, telah berhasil menyamai prestasi yang dimiliki Khabib Nurmagomedov di UFC.

Kamaru Usman telah mengatasi perlawanan sengit yang ditunjukkan Gilbert Burns di UFC 258 pada Minggu (14/2/2021) WIB.

Hanya butuh tiga ronde, Kamaru Usman menumbangkan temannya sendiri, Gilbert Burns, lewat TKO.

Melalui hasil tersebut, sosok berjulukan The Nigerian Nightmare itu telah resmi menyamai rekor Khabib Nurmagomedov.

Baca Juga: Gagal Hadapi Khamzat Chimaev, Leon Edwards Justru Dapat Berkah

Usman dan Nurmagomedov dikenal mempunyai hubungan dekat lantaran sama-sama bernaung di manajemen Dominance MMA.

Karier keduanya pun cemerlang di bawah bendera organisasi MMA yang dipimpin oleh Dana White itu.

Namun, Usman dan Nurmagomedov berlabuh di UFC pada waktu yang berbeda.

Nurmagomedov lebih dulu bergabung di UFC pada 2012, sementara Usman pada 2015.

Baca Juga: Daniel Cormier Paham Bos UFC Ingin Khabib Nurmagomedov 'Comeback'

Meski begitu, Usman dengan cepat bisa menyamai prestasi yang dimiliki oleh sosok berjulukan The Eagle itu.

Usman telah berhasil meraih 13 kemenangan beruntun, yang berarti berhasil menyamai rekor milik Nurmagomedov di UFC.

Lewat jumlah kemenangan beruntun itu, petarung Nigeria tersebut berarti sejajar dengan Jon Jones, Georges St-Pierre, Max Holloway, dan Demetrious Johnson di UFC.

Soal kemenangan beruntun, Usman hanya kalah dari Anderson Silva sebagai pemilik catatan tak terkalahkan dalam 16 kali pertarungan di UFC.

Melalui 13 kemenangan beruntun itu, Usman berarti telah resmi menjadi peraih kemenangan beruntun terbanyak di kelas welter UFC dengan melewati Georges St-Pierre, yang memiliki 12 kemenangan berturut-turut.

Baca Juga: Meski Pernah Menolak, Presiden UFC Yakin Khabib Nurmagomedov Kembali

Sementara itu, Usman juga berhasil menyamai pencapaian Nurmagomedov dalam mengamankan gelar juara UFC.

Usman dan Nurmagomedov sama-sama menjaga sabuk juara UFC di divisi masing-masing sebanyak tiga kali sejak memiliki titel.

Nurmagomedov berhasil mempertahankan gelar juaranya dari buruan Conor McGregor, Dustin Poirier, dan Justin Gaethje.

Sementara Usman berhasil melewati upaya perebutan dari Colby Covington, Jorge Masvidal, dan Gilbert Burns.

Usman saat ini mempunyai peluang untuk meninggalkan Nurmagomedov dalam hal prestasi di UFC.

Hal itu disebabkan petarung Rusia itu sudah memutuskan untuk angkat kaki sebagai petarung MMA.

Baca Juga: Alasan Kamaru Usman Ingin Hadapi Legenda UFC Georges St-Pierre


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ufc.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X