Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ini Dia Sosok Pahlawan Tanpa Tanda Jasa untuk Manchester City Versi Ilkay Guendogan

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 24 Februari 2021 | 16:15 WIB
Gelandang Manchester City, Ilkay Guendogan, mengatakan timnya punya sosok pahlawan tanpa tanda jasa yang membantu kesuksesan mereka.
TWITTER.COM/OPTAJOE
Gelandang Manchester City, Ilkay Guendogan, mengatakan timnya punya sosok pahlawan tanpa tanda jasa yang membantu kesuksesan mereka.

BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester City, Ilkay Guendogan, mengatakan timnya punya sosok pahlawan tanpa tanda jasa yang membantu kesuksesan mereka. 

Manchester City saat ini masih awet berada di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan 59 poin. 

Skuad arahan Pep Guardiola sudah memperpanjang rekor kemenangan di Liga Inggris musim 2020-2021 menjadi 13 laga beruntun.

The Citizens mempermalukan Arsenal dalam pertandingan pekan ke-25 Liga Inggris musim 2020-2021 pada Minggu (21/2/2021).

Pertandingan yang diselenggarakan di Emirates Stadium itu berakhir dengan skor 1-0 untuk Man City.

Ilkay Guendogan menjadi salah satu bintang dalam perjalanan Manchester City di Premier League 2020-2021. 

Pesepak bola berusia 30 tahun tersebut sudah mencetak 11 gol dari 12 penampilan terakhirnya di Liga Inggris.

Namun, Guendogan menyebut nama yang dinilainya berperan penting untuk Man City musim ini, walau kerap luput dari pembicaraan. 

Baca Juga: Legenda Arsenal Prediksi Liga Inggris, Man City Sudah Pasti Juara, Liverpool Susah Payah Finis 4 Besar

"Fernandinho adalah kapten tim dan dia memimpin kami semua. Dia ada saat para pemain butuh," kata Guendogan, dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News. 

"Penampilan dia saat melawan Arsenal sangat bagus." 

"Bahkan ketika duduk di bangku cadangan, Fernandinho selalu ada dan mendukung kami."

"Fernandinho adalah pemimpin yang nyata. Manchester City membutuhkan dia dan kami senang sekali dengan keberadaannya."

"Dia memberikan hal yang tepat pada waktu yang tepat."

"Fernandinho tahu kapan harus berbicara, kapan harus diam, dan harus berbuat apa," tutur pemain asal Jerman tersebut. 

Nama lain yang juga disebut Guendogan adalah Benjamin Mendy

Baca Juga: Van Gaal Ungkapkan Kegagalan Man United Gaet Bek Andalan Pep Guardiola

"Seseorang seperti Benjamin Mendy juga sosok penting," ucap Guendogan.

"Betul, dia memang mengalami masalah cedera, tetapi dia tahu hal terbaik untuk membantu kami. Mendy tidak egois sama sekali."

"Kualitas seperti itu yang membuat tim menang dan mencapai hal positif."

Baca Juga: Pemerintah Izinkan 10 Ribu Fans Tonton Laga Pamungkas Liga Inggris, Bisa Lihat Man City Angkat Trofi

"Saat ini kondisi tim sangat seimbang."

"Bukan cuma pemain di lapangan yang bersinar, tetapi juga yang masih di bangku cadangan, tidak ikut serta pada laga tandang, serta para pemain muda," kata Guendogan lagi. 

Manchester City akan bertemu Borussia Moenchengladbach pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Rabu (24/2/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X