Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Copa del Rey - Athletic Bilbao Singkirkan Levante, Mainkan Final 2 Musim dalam 2 Minggu

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 5 Maret 2021 | 05:41 WIB
Laga Levante vs Athletic Bilbao di leg kedua semifinal Copa del Rey, Kamis (4/3/2021) di Ciutat de Valencia.
TWITTER @LEVANTEUD
Laga Levante vs Athletic Bilbao di leg kedua semifinal Copa del Rey, Kamis (4/3/2021) di Ciutat de Valencia.

BOLASPORT.COM - Athletic Bilbao menyingkirkan Levante di semifinal Copa del Rey dan akan mentas di dua laga final musim yang berbeda dalam selang waktu hanya dua minggu.

Kamis (4/3/2021) atau Jumat dini hari WIB di Ciutat de Valencia, Levante menjamu Athletic Bilbao dalam laga leg kedua semifinal Copa del Rey.

Pertandingan pertama yang berlangsung pada 11 Februari lalu di kandang Athletic Bilbao berakhir imbang 1-1.

Ketika itu, gol Gonzalo Melero di menit ke-26 yang membawa Levante sempat unggul 1-0 dibalas Inigo Martinez pada menit ke-58.

Di leg kedua, Levante kembali berhasil unggul lebih dulu setelah Roger Marti menyelesaikan umpan Ruben Rochina di menit ke-17.

Baca Juga: Menpora: Uji Coba Timnas U-22 Indonesia Bisa Jadi Simulasi Piala Menpora 2021

Namun, Athletic Bilbao membalas di menit ke-30 lewat penalti Raul Garcia.

Penalti diberikan wasit dan dikonfirmasi VAR karena Raul Garcia dilanggar Oscar Duarte.

Skor 1-1 bertahan sampai pertandingan 90 menit usai.

Agregat di antara kedua tim masih sama kuat 2-2.

Alhasil, seperti laga semifinal lainnya antara Barcelona dan Sevilla, leg kedua antara Levante dan Athletic Bilbao dilanjutkan ke perpanjangan waktu.

Bilbao sukses mencetak gol lagi di babak kedua perpanjangan waktu, tepatnya pada menit ke-112.

Top scorer mereka di Liga Spanyol, Alex Berenguer, mencetak gol lewat sebuah tembakan jarak jauh.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Anfield Tak Lagi Angker, Anak Emas Frank Lampard Jadi Pahlawan Chelsea

Athletic Bilbao sukses memenangi leg kedua semifinal Copa del Rey dengan skor 2-1 sekaligus membuat skor agregat menjadi 3-2.

Bilbao pun lolos ke final Copa del Rey dan akan menghadapi Barcelona, yang menyingkirkan Sevilla di semifinal lain.

Yang menarik, Athletic Bilbao berarti akan memainkan 2 final Copa del Rey dari 2 musim yang berbeda hanya dalam selang waktu 2 minggu.

Karena pandemi COVID-19, final Copa del Rey 2019-2020 ditunda dari 18 April 2020 dan baru akan dimainkan pada 3 April 2021.

Athletic Bilbao tampil di final tersebut dengan menghadapi Real Sociedad di Sevilla.

Final Copa del Rey 2020-2021 sendiri akan dimainkan pada 17 April 2021 di tempat yang sama.

Athletic Bilbao sekali lagi mentas dengan menantang Barcelona.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Alexis Sanchez Menggila, Inter Milan Kian Tenggelamkan Parma 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Marca

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X