Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kalah dari Dustin Poirier, Presiden UFC Sebut Conor McGregor Tidak Fokus

By Muhamad Husein - Jumat, 12 Maret 2021 | 16:45 WIB
Presiden UFC, Dana White.
TWITTER.COM/MMAFIGHTING
Presiden UFC, Dana White.

BOLASPORT.COM - Presiden UFC, Dana White, menyebut kekalahan yang diderita Conor McGregor dari Dustin Poirier karena kehilangan fokus saat duel berlangsung.

Conor McGregor dan Dustin Poirier bentrok pada acara utama UFC 257 yang berlangsung pada Januari lalu.

Pada pertarungan tersebut, Conor McGregor gagal menang usai dihabisi Dustin Poirier lewat technical knockout (TKO) di ronde kedua. 

Duel itu memang bukan yang pertama di mana petarung berjuluk The Notorious tersebut pernah bentrok dengan Dustin Poirier pada 2014 silam.

Baca Juga: UFC Vegas 21 - Leon Edwards Dapat Hadiah Jika Habisi Jagoan Palestina

Saat itu, Conor Mcgregor meraih kemenangan atas Poirier lewat TKO dalam tempo tidak lebih dari satu ronde.

Seiring berjalannya waktu, UFC menjadwalkan keduanya bertemu lagi pada akhir tahun lalu untuk bertemu pada Januari 2021. 

Adapun begitu, persiapan petarung asal Irlandia tersebut diragukan karena ternyata terdapat pertandingan lain yang ditatap pada tahun ini.

Conor McGregor pasalnya telah mengumumkan akan berhadapan dengan Manny Pacquiao di arena tinju.

Baca Juga: Mike Tyson Jadi Saksi, Bos UFC Siap Bertaruh Miliaran Rupiah untuk Kekalahan Petinju Abal-abal

Hasilnya pun terbukti saat McGregor turun di oktagon di mana gaya bertarung yang ditampilkan lebih mengarah seperti petinju.

Poirier sebagai penantang mencuri kesempatan dengan melakukan tendangan ke arah kaki karena kuda-kuda McGregor terlalu melebar. 

Setelah mengalami kesakitan, Poirier melanjutkan serangan lewat pukulan beruntun  hingga McGregor terkapar.

Serangan yang tidak dapat diantisipasi McGregor lalu membuat wasit menyudahi pertandingam dengan memutuskan Poirier keluar sebagai pemenang.

Baca Juga: Tanpa Ragu, Bos UFC Sebut Anak Emasnya Jagoan Paling Kuat di Dunia

Dana White kemudian menyoroti kekalahan yang diderita McGregor pada pertandingan kedua melawan Poirier.

Menurut White, McGregor kehilangan fokus saat bentrok dengan Poirier karena tertuju pada hal lain yang disinyalir pada pertandingan tinju.

"Saya tidak tahu apakah ini benar, hanya Conor yang bisa menjawab pertanyaan ini," kata Dana White kepada BT Sport, dikutip BolaSport.com dari Talksport.com. 

"Saya kira Conor mengabaikan Dustin, (dan berpikir) biarkan saya melewati pertandingan ini."

"Jadi saya bisa langsung melakukan hal-hal lain," ujar Dana White


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : talkSPORT

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X