Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Real Madrid Sumbang 2 Veteran Penghancur Dominasi Messi-Ronaldo

By Sri Mulyati - Jumat, 12 Maret 2021 | 21:30 WIB
Bek Porto, Pepe, berpegangan tangan dengan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz, Selasa (9/3/2021).
TWITTER.COM/WHOSCORED
Bek Porto, Pepe, berpegangan tangan dengan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz, Selasa (9/3/2021).

BOLASPORT.COM - Real Madrid memiliki andil dalam menghancurkan dominasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dengan menyumbangkan dua veteran di babak 16 besar Liga Champions.

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tidak lagi meramaikan fase gugur Liga Champions musim 2020-2021.

Langkah kedua megabintang ini terhenti di babak 16 besar Liga Champions.

Messi dan Barcelona harus menyerah di tangan Paris Saint-Germain setelah kalah agregat 2-5.

Perjalanan Ronaldo bersama Juventus tergolong lebih dramatis lagi.

Baca Juga: Dua Bek Liverpool Bisa Jadi Biang Kerok Gagal Raih Trofi Liga Champions

Melawan FC Porto, Juventus mengakhiri kedua leg dengan skor agregat 4-4, tetapi kalah produktivitas gol tandang.

Uniknya, dua pemain yang bersinar menghentikan langkah Messi dan Ronaldo memiliki ikatan dengan Real Madrid.

Dari FC Porto, ada bek tengah mereka, Pepe, yang tampil trengginas dalam usia yang ke-38 tahun.

Pepe mampu tampil penuh sepanjang 120 menit dan memimpin lini pertahanan secara solid.

Baca Juga: Jadi Kunci Boyong Messi, Zanetti Justru Percaya La Pulga Bakal Bertahan di Barcelona

Statistik 16 sapuan yang Pepe bukukan membuat Juventus tidak berkutik.

Sebelum bersama Porto, Pepe pernah berseragam Real Madrid dari 2007 hingga 2017.

Kini ia berperan besar menyingkirkan Ronaldo yang pernah menjadi rekan setimnya di Real Madrid.

Tidak mau kalah dengan Pepe, ada Keylor Navas yang bersinar menghentikan Messi.

Baca Juga: Jadi Anak Tiri di Man United, Nemanja Matic Ungkap Klub Impiannya sebelum Gantung Sepatu

Navas tampil kokoh di bawa mistar gawang Paris Saint-Germain untuk memastikan timnya tidak kecolongan.

Dalam laga tersebut, Navas mampu mematahkan tembakan Barcelona hingga sembilan kali.

Usia Navas tidak muda, sudah menginjak 34 tahun, tetapi masih kokoh di lapangan.

Mantan kiper Real Madrid dari 2014 hingga 2019 itu berhasil membantu PSG mengatasi mimpi buruk versus Barcelona.

Baca Juga: Bukan Barcelona, Masa Depan Lionel Messi Ada di Klub Milik David Beckham

Tidak ada lagi Barcelona yang membalikkan keadaan seperti pada musim 2016-2017.

Dua veteran yang merupakan eks pilar Real Madrid, Pepe dan Keylor Navas, membuktikan diri masih bisa diperhitungkan.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : espn.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X