Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Manchester United Dapat Lawan Debutan, Solskjaer Minta Bantuan Klub Lain

By Adi Nugroho - Sabtu, 20 Maret 2021 | 09:15 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
TWITTER.COM/MANUTD
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengaku akan meminta bantuan ke klub lain untuk menganalisis lawan mereka di Liga Europa, Granada.

Drawing perempat final Liga Europa 2020-2021 mempertemukan klub Liga Inggris, Manchester United, dengan debutan kompetisi asal Spanyol, Granada.

Pertandingan leg pertama babak perempat final Liga Europa antara Manchester United melawan Granada dijadwalkan digelar pada 8 April dan dimainkan di markas klub Spanyol tersebut.

Sementara laga leg kedua bakal dihelat di kandang Manchester United seminggu setelahnya, tepatnya pada 15 April.

Granada sendiri merupakan debutan di Liga Europa. Tim yang dibesut oleh Diego Martinez itu meraih tiket ke kompetisi antarklub Eropa perdananya usai finis di urutan ketujuh di Liga Spanyol 2019-2020.

Baca Juga: Hasil Drawing Liga Europa - Man United Lawan Tim Kejutan, Ajax Vs AS Roma

Meski berstatus debutan, Granada mampu membuat kejutan di Liga Europa 2020-2021 dengan menaklukkan tim-tim seperti PSV Eindhoven, Napoli, sampai Molde.

Nama tim terakhir, Molde, menjadi klub yang ditumbangkan oleh Granada di babak 16 besar untuk meraih satu tempat di babak perempat final.

Pasukan Diego Martinez itu menyisihkan Molde dengan unggul agregat 3-2 usai menang 2-0 di leg pertama dan kalah 1-2 di leg kedua.

Melihat Granada memiliki perjalanan yang mengesankan di Liga Europa 2020-2021, pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, jadi enggan menganggap remeh wakil Spanyol tersebut.

Baca Juga: Dipimpin Cristiano Ronaldo, Juventus Jadi Tim yang Memalukan

Menurut Solskjaer, terlepas dari status debutannya, Granada akan tetap menjadi tim yang sulit untuk dikalahkan.

"Tentu saja ini adalah lawan yang sulit," kata Solskjaer seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Manchester United.

"Mereka tampil bagus di Liga Spanyol dan kami tahu kami melawan tim yang secara teknis dan taktik akan sangat bagus," tambahnya.

Sadar akan melawan tim yang menurutnya bagus secara teknis dan taktik, Solskjaer pun mencari beragam cara agar bisa mengantisipasi permainan Granada.

Baca Juga: Perempat Final Liga Champions - Zinedine Zidane Sorot 1 Hal dari Liverpool yang Merepotkan Real Madrid

Salah satu cara yang akan ditempuh oleh Solskjaer adalah meminta laporan pertandingan dari klub yang pernah dia latih dan yang baru saja ditaklukkan Granada di Liga Europa, Molde.

Solskjaer mengaku akan menempuh cara itu karena menurutnya pertemuan Granada dengan Molde bisa berperan dalam analisis klub untuk pertandingan perempat final nanti.

"Mereka mengalahkan Molde, jadi mereka pasti sangat bagus!," tutur Solskjaer.

"Ya, saya akan menelepon mereka (Molde) untuk menerima laporannya dan kami juga akan mengerjakan pekerjaan rumah kami sendiri."

Baca Juga: Pep Guardiola Ungkap Sosok yang Bantu Awal Karier Jadi Pelatih

"Saya tahu bahwa tim analisis serta pemantau di Molde juga melakukan pekerjaan yang sangat menyeluruh dan saya akan menonton dua pertandingan itu lagi. Tentu saja karena saya hanya ingin melihat Molde bermain lagi juga!"

"Ini pertama kalinya mereka (Granada) berada di Eropa dan tentunya ini merupakan pengalaman baru bagi mereka. Mudah-mudahan kita bisa mengakhirinya di sini."

"Mereka tim yang bagus dan kami tahu bahwa, seperti yang saya katakan, secara teknis tim Spanyol sangat bagus dan kami harus sangat bagus dalam bertahan untuk memenangi bola dari mereka," ucap pelatih berusia 48 tahun itu menambahkan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Manchester United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X