Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Anggap Chelsea Masih Ambisius, Roman Abramovich Takkan Jual Klub

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 20 Maret 2021 | 13:15 WIB
Roman Abramovich, mengatakan tidak akan menjual klub London tersebut dalam waktu dekat karena menilai Chelsea masih punya ambisi tinggi.
TWITTER.COM/BBCSPORT
Roman Abramovich, mengatakan tidak akan menjual klub London tersebut dalam waktu dekat karena menilai Chelsea masih punya ambisi tinggi.

BOLASPORT.COM - Pemilik Chelsea, Roman Abramovich, mengatakan tidak akan menjual klub London tersebut dalam waktu dekat karena menilai Chelsea masih punya ambisi tinggi. 

Roman Abramovich sudah menjadi pemilik klub Chelsea sejak 2003. 

Namun, beberapa rumor menyebutkan taipan asal Rusia tersebut akan menjual Chelsea

Abramovich membantah selentingan itu.

“Ambisi Chelsea sama besarnya dengan saat pertama kali saya menjadi pemilik klub. Saya harap hal itu bisa terlihat dari pekerjaan yang kami lakukan di dalam dan luar lapangan selama 17 tahun terakhir,” kata Abramovich, dikutip BolaSport.com dari Goal. 

Pria berusia 54 tahun tersebut juga menilai pencapaian Chelsea bisa menjadi bukti kerja keras klub di bawah kepemimpinannya. 

“Menurut saya trofi Chelsea sudah cukup menjelaskan soal kebijakan klub. Prestasi sejauh ini sudah menunjukkan kemampuan Chelsea selama ini.”

“Tujuan saya adalah membantu Chelsea terus memenangi trofi dan membangun masa depan.”

Baca Juga: Tak Mainkan Olivier Giroud, Thomas Tuchel Ungkapkan Penyesalannya

Chelsea punya sejarah yang sangat kaya. Saya merasa beruntung punya peran di dalamnya. Klub ini ada sebelum saya datang dan akan terus ada setelah saya. Namun, tugas saya adalah memastikan Chelsea bisa sesukses saat ini.” 

Karena alasan itulah, Abramovich merasa kebijakannya mengganti manajer dalam waktu singkat bisa dipertanggungjawabkan. 

Baca Juga: Drawing Liga Champions - Chelsea Dapat Porto, Tuchel Singgung Juventus

The Blues sejauh ini sudah berganti pelatih selama 15 kali selama 18 tahun era Abramovich. 

Abramovich mengatakan kultur Chelsea terfokus pada penampilan di lapangan. 

Baca Juga: Hasil Drawing Perempat Final Liga Champions - Juara dan Finalis Musim Lalu Bentrok, Tim Inggris Batal Saling Bunuh

Chelsea mengutamakan penampilan, dan di saat yang sama juga suportif, inklusif, dan beragam. Kedua aspek ini sangat penting untuk kesuksesan klub. Dua-duanya harus ada,” ucapnya. 

“Menurut saya Chelsea bersikap pragmatis dalam memilih pelatih. Kami merasa tidak masalah melakukan perubahan pada saat yang tepat untuk memastikan Chelsea memenuhi target.”

“Semoga sikap Chelsea juga menjelaskan ambisi klub. Siapapun yang bergabung paham dengan target di dalam dan luar lapangan,” kata Abramovich melanjutkan.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Goal International

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X