Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pelatih PSM Makassar Bocorkan Tugas Patrich Wanggai saat Lawan Persija

By Alif Mardiansyah - Selasa, 23 Maret 2021 | 12:45 WIB
Striker Kalteng Putra, Patrich Wanggai, menggiring bola saat menghadapi Persipura Jayapura pada pekan ke-32 Liga 1 2019.
INSTAGRAM KALTENG PUTRA
Striker Kalteng Putra, Patrich Wanggai, menggiring bola saat menghadapi Persipura Jayapura pada pekan ke-32 Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin, membeberkan tugas dari Patrich Wanggai kala bertanding melawan Persija Jakarta.

Seperti diketahui, Patrich Wanggai menjadi salah satu kunci kemenangan 2-0 PSM Makassar atas Persija Jakarta di Grup B Piala Menpora 2021.

Patrich Wanggai berhasil menciptakan satu gol dalam laga PSM Makassar versus Persija Jakarta, Senin (22/3/2021) malam.

Penyerang PSM Makassar, Patrich Wanggai, mampu menjebol gawang Persija Jakarta pada injury time babak pertama.

Kesuksesannya itu dilakukan Patrich setelah berhasil mengelabui barisan pertahanan Persija dan melepaskan tembakan kaki kiri.

Tendangan pemain kelahiran Nabire tersebut tidak mampu diantisipasi oleh penjaga gawang Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa.

Sementara itu, satu gol PSM Makassar lainnya dihadirkan melalui Yakob Sayuri saat babak kedua telah berjalan 22 menit.

Baca Juga: Apes, PSIS Semarang Gagal Menang dan Pelatihnya Dikartu Merah

Yakob mampu mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan kesalahan lini belakang Persija serta melewati Andritany.

Dua gol itu membuat PSM Makassar memulai langkahnya di Piala Menpora 2021 dengan positif.

Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin, mengungkapkan beberapa taktiknya yang diterapkan saat berhasil mengalahkan Persija Jakarta.

Baca Juga: Gagal Menang Lawan Barito Putera, Begini Respons PSIS Semarang

Salah satunya yang dibahas Syamsuddin yakni tugas yang dilakukan oleh Patrich Wanggai.

Syamsuddin menyebut dirinya memang menaruh Patrich di depan agar dapat mengacak-acak bek Persija.

Selain itu, Syamsuddin juga mengintruksikan mantan pemain Persib Bandung tersebut untuk tenang dalam menguasai bola.

Baca Juga: Kunci Sukses Barito Putera Comeback dan Tahan Imbang PSIS Semarang

Nantinya Patrich Wanggai bakal mendapatkan bantuan dari para pemain PSM Makassar lainnya.

"Memang dia (Patrich Wanggai) itu saya taruh di depan dan dia bisa mengelabui dua centre back mereka (Persija)," kata Syamsuddin kepada awak media, termasuk BolaSport.com, usai pertandingan.

"Saya juga tekankan ke dia kalau pegang bola harus lebih tenang serta nantinya ada dukungan dari pemain di belakangnya yang akan datang," ucap juru taktik PSM Makassar tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X