Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jorge Masvidal Cupu, Leon Edwards Pilih Jagokan Kamaru Usman dalam Taruhan

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 6 April 2021 | 17:20 WIB
Petarung kelas welter UFC, Leon Edwards.
TWITTER.COM/LEON_EDWARDSMMA
Petarung kelas welter UFC, Leon Edwards.

BOLASPORT.COM - Petarung kelas welter UFC, Leon Edwards, percaya hasil yang sama dari duel ulang Kamaru Usman melawan Jorge Masvidal pada UFC 261.

Kamaru Usman dan Jorge Masvidal akan bertarung lagi untuk memperebutkan gelar juara kelas welter pada UFC 261.

Acara UFC 261: Kamaru Usman vs Jorge Masvidal 2 dijadwalkan akan berlangsung pada 24 April 2021 di Jacksonville, Florida, Amerika Serikat.

Selain datang sebagai juara bertahan, Usman juga menjadi pemenang dari pertarungan pertama kontra Masvidal pada Juli 2020.

Baca Juga: Lee Zii Jia Mengaku Cocok dengan Sistem Skor 5x11 yang Diajukan Indonesia

Pertarungan ulang ini tercipta karena keinginan Usman untuk mengalahkan Masvidal dengan cara yang lebih meyakinkan.

Sosok berjuluk The Nigerian Nightmare itu merasa tidak puas dengan kemenangan pada laga pertama kontra menghabisi Masvidal.

Usman saat itu hanya mengalahkan Masvidal dengan keputusan angka mutlak.

Usman juga tidak tampil segarang seperti ketika mengalahkan Colby Covington atau Gilbert Burns melalui TKO.

Baca Juga: Duel Juara Tinju Sejati kontra Tyson Fury Makin Dekat, Anthony Joshua Mulai Berlatih Penuh

Usman terlihat cuma ingin memegang kendali dengan kemampuan grappling-nya.

Dengan kurangnya perlawanan Masvidal terhadap tekanan yang diberikan Usman, laga selama lima ronde itu berlangsung cukup membosankan.

Di sisi lain, Masvidal memiliki alasan untuk tetap percaya diri meski menelan kekalahan dari Usman pada laga pertama.

Seperti diketahui, Masvidal menjadi lawan Usman karena menggantikan posisi Gilbert Burns yang terpapar Covid-19.

Baca Juga: Manajer Tim Optimistis Repsol Honda Bangkit pada MotoGP Portugal 2021

Persiapan Masvidal sebagai petarung pengganti terbilang singkat.

Petarung AS berdarah Kuba tersebut baru diberitahu akan bertarung dengan Usman ketika acara tinggal 10 hari lagi.

Kini, petarung berusia 36 tahun itu mempunyai masa persiapan yang lebih panjang ketimbang duel pertama dengan dengan Usman.

Dengan persiapan kedua petarung sama-sama maksimal, jalannya pertarungan dinilai akan berbeda dari sebelumnya.

Baca Juga: Manajer Tim Optimistis Repsol Honda Bangkit pada MotoGP Portugal 2021

Meski begitu, pandangan berbeda diutarakan Leon Edwards.

Berbicara kepada jurnalis ESPN, Ariel Helwani, Edwards tetap menjagokan Usman untuk mengalahkan Masvidal

"Jika saya harus mempertaruhkan uang, saya mungkin akan memilih Usman," kata Edwards, dikutip BolaSport.com dari BJPENN.

"Saya cuma tidak yakin Masvidal bisa menghadirkan performa yang berbeda. Dia pria yang lebih kecil, dia tidak terlihat kuat dalam clinch."

"Kemampuan gulat Masvidal juga tidak bagus. Saya tidak melihat dia akan melakukan hal hebat untuk mengubah gaya bertarungnya."

"Dia bertarung dengan cara yang sama dalam waktu yang lama," katanya melanjutkan.

Edwards sendiri digadang-gadang bakal menjadi lawan dari pemenang laga Usman vs Masvidal.

Baca Juga: Gagal dalam Balapan Debut MotoGP, Adik Valentino Rossi Rindu Pizza


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : bjpenn.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X