Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Satu Golnya ke Gawang Man City Gagal Selamatkan Dortmund, Marco Reus Justru Jadi Pahlawan Arsenal

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 7 April 2021 | 08:45 WIB
Kapten Borussia Dortmund, Marco Reus, membuktikan kesetiaannya bersama tim ketika memainkan laga ke-300 kontra Borussia Moenchengladbach.
TWITTER.COM/OPTAFRANZ
Kapten Borussia Dortmund, Marco Reus, membuktikan kesetiaannya bersama tim ketika memainkan laga ke-300 kontra Borussia Moenchengladbach.

BOLASPORT.COM - Satu golnya ke gawang Manchester City tak mampu selamatkan Borussia Dortmund, Marco Reus justru jadi pahlawan Arsenal.

Borussia Dortmund menyambangi markas Manchester City dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions 2020-2021.

Bermain di Etihad Stadium, Rabu (7/4/2021) dini hari WIB, Dortmund menyerah dengan skor 1-2.

Menurut catatan Whoscored, Dortmund memang kalah dominan dari Man City.

Mereka hanya memegang penguasaan bola sebesar 37,8 persen.

Baca Juga: Merasa Diri Singa, Ibrahimovic Malah Cari Perkara dengan Si Raja Rimba

Dari segi peluang, Dortmund mempunyai 7 kesempatan dengan 3 menuju ke gawang.

 

Adapun The Citizens memiliki 11 tembakan yang 5 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Pada laga tersebut, gawang Die Borussien sudah jebol ketika memasuki menit ke-19.

Gelandang Man City, Kevin De Bruyne, yang menjadi aktor dari gol tersebut.

De Bruyne melakukan sepakan mendatar di dalam kotak penalti yang tak mampu digagalkan kiper Dortmund, Marwin Hitz.

Gol itu kemudian disamakan oleh Marco Reus pada babak kedua atau tepatnya pada menit ke-84.

Baca Juga: Bukan Main Bareng Lionel Messi, Aguero Lebih Cocok Gabung Klub Ini

Baca Juga: Kiper Termahal Dunia Baku Hantam, Pelatih Chelsea Malah Senang

Memanfaatkan umpan terobosan Erling Haaland, Reus kemudian menyelesaikannya dengan tembakan terukur di dalam kotak 16 yang sukses mengoyak gawang The Citizens.

Namun, gol ke-18 Reus di ajang Liga Champions itu tak mampu menghindarkan Dortmund dari kekalahan setelah Man City kembali unggul jelang bubaran lewat gol dari Phil Foden (90').

Gol tersebut justru menyelamatkan Arsenal.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Gol Menit Akhir Foden Bikin Dortmund Merana dari Man City

Dikutip BolaSport.com dari Squawka, dengan kebobolan satu gol, maka Man City gagal memecahkan rekor Arsenal sebagai pemegang catatan nirbobol terlama sepanjang sejarah Liga Champions pada 2005-2006, yakni 995 menit.

Pasukan Pep Guardiola tercatat hanya nirbobol selama 790 menit.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Squawka

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X