Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Harapan Mantan Rival Rossi kepada Marquez: Jangan Buru-buru Ikut Balapan Lagi

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 10 April 2021 | 13:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berbicara kepada kru ketika menjalani tes privat di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 16 Maret 2021.
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berbicara kepada kru ketika menjalani tes privat di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 16 Maret 2021.

 

BOLASPORT.COM - Mantan pembalap MotoGP, Marco Melandri, merasa bahwa Marc Marquez masih membutuhkan waktu untuk mendominasi MotoGP lagi.

Ada desas-desus bahwa pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mempunyai peluang untuk tampil pada MotoGP Portugal 2021 setelah lama mendekap cedera.

Seri ketiga MotoGP 2021 itu telah dijadwalkan akan berlangsung di Sirkuit Algarve, pada 16-18 April mendatang.

Sebelumnya Marquez telah melewati dua seri pembuka MotoGP 2021 yang berlangsung di Qatar pada 28 Maret dan 4 April.

Baca Juga: 'Rossi Bisa Lanjutkan Karier Balap jika Bisa Kompetitif dalam 5 Bulan'

Kini Marquez berambisi untuk tampil balapan lagi, tetapi sebelum terjun ke lintasan harus menjalani pemeriksaan medis.

Pemeriksaan medis selanjutnya Marquez akan berlangsung di Madrid, Spanyol, pada Senin (12/4/2021).

Jika pemeriksaan medis menunjukkan hasil positif, pembalap Spanyol itu punya peluang untuk mengaspal pada MotoGP Portugal 2021.

Namun, hasil tersebut bukan menjadi satu-satunya rujukan supaya Marquez bisa ikut balapan lagi.

Dikutip BolaSport.com dari KOMPAS, La Gazzetta dello Sports memberitakan bahwa Marquez harus menjalani pemeriksaan medis lainnya sesuai saran dari Asosiasi Tim Balap MotoGP (IRTA).

Baca Juga: Jika Duel Terjadi, Raja Kelas Berat UFC Tidak Yakin Jon Jones Tangguh

IRTA meminta Marquez menjalani pemeriksaan medis pada Kamis (15/4/2021) setelah lama tidak mengikuti balapan.

Pada pemeriksaan kesehatan keduanya itu, tim medis MotoGP akan menilai kelayakan kondisi fisik pembalap berjuluk The Baby Alien itu untuk mengaspal lagi.

Permasalahan kembalinya Marc Marquez di lintasan MotoGP ini telah mengundang perhatian.

Mantan rival Valentino Rossi di MotoGP, Marco Melandri, menjadi salah satu yang tertarik membahas peluang Marquez turut ikut balapan.

Baca Juga: Masa Depan Valentino Rossi Tak Ditentukan dari 2 Seri Awal MotoGP 2021

Marco Melandri tidak berharap Marquez kembali dalam waktu dekat.

Selain itu, Melandri menilai Marquez akan membutuhkan waktu untuk bisa menemukan sentuhan terbaiknya dalam mendominasi MotoGP.

"Saya tidak berharap dia kembali dan mendominasi seperti yang dia lakukan sebelumnya," ucap Melandri, dari Tuttomotoriweb.

"Saya pikir dia butuh waktu."

"Jika sesuatu terjadi padanya (setelah ikut balapan lagi), kariernya akan berakhir, para dokter juga mengikuti," katanya melanjutkan.

Baca Juga: Sadis! Begini Siasat Conor McGregor Habisi Dustin Poririer pada Duel Trilogi


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : KOMPAS.com, tuttomotoriweb.it

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X