Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bertemu Persija di Semifinal, PSM Makassar Adaptasi Latihan di Bulan Ramadhan

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 13 April 2021 | 12:45 WIB
Pemain Persija Jakarta Braif Fatari,  di laga lawan PSM Makassar di Piala Menpora 2021, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada Senin (22/3/2021)
Dokumen Persija
Pemain Persija Jakarta Braif Fatari, di laga lawan PSM Makassar di Piala Menpora 2021, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada Senin (22/3/2021)


BOLASPORT.COM - PSM Makassar terus mematangkan persiapan untuk menghadapi Persija Jakarta di babak semifinal Piala Menpora 2021.

Laskar Juku Eja memutuskan tidak pulang kampung dan memilih langsung ke venue pertandingan semifinal di Sleman, Yogyakarta.

Para pemain PSM bertolak dari Malang ke Sleman pada Minggu (11/4/2021) siang.

Setibanya di lokasi, tim asuhan Syamsuddin Battolla kemudian memulai proses adaptasi.

“Kemarin (Minggu) siang kami baru sampai di Yogya dari Malang setelah perjalanan 9 jam. Jadi latihan hari ini masih happy game untuk mengembalikan fisik,” kata Syamsuddin Batolla dikutip dari ligaindonesiabaru.com

Baca Juga: Bawa PSS Sleman ke Semifinal Piala Menpora, Ega Rizky Peringatkan Suporter

Ia melanjutkan, semua anak asuhnya dalam kondisi fisik yang baik, kecuali Hasyim Kipuw.

Dikatakan Syamsuddin, fisik Hasyim Kipuw mengalami sedikit kendala karena faktor kelelahan.

”Semua pemain dalam keadaan fit, hanya Hasyim Kipuw saja yang agak masih nyeri,” ujarnya.

Menurut rencana, Syamsuddin bakal langsung menggelar latihan bersama meski sudah memasuki Ramadhan.

Latihan dijadwalkan digelar malam hari dan menyesuaikan situasi dan kondisi pemain.

Syamsuddin mengaku, ini menjadi tantangan yang berat karena tim cuma punya waktu sekitar dua hari sebelum laga leg pertama.

Leg pertama antara PSM dan Persija dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman,Yogyakarta, Kamis (15/4/2021), pukul 20.30 WIB.

Sementara leg kedua berlangsung di Stadion Manahan Solo, Minggu (18/4/2021), pukul 20.30 WIB.

 Baca Juga: Alasan Bali United Ganti Kiper Jelang Adu Penalti versus PSS Sleman

Meski persiapan mepet, ia tetap berusaha agar PSM mampu meraih hasil terbaik dan lolos ke final Piala Menpora.

“Iya itu yang agak susah. Ya besok official training diberikan malam dan mulai d isitu saya akan memulai adaptasi latihan untuk bulan puasa selama pertandingan."

“Jadi tidak ada masalah karena memang sudah jadwalnya,” tandasnya.

Sebelumnya, PSM sempat bertemu Persija di babak penyisihan Grup B, Senin (22/4/2021).

Saat itu, PSM Makassar berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-0.

Dua gol PSM dicetak oleh Patrich Wanggai (45') dan Yakob Sayuri (67').

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X