Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Lengkap ONE on TNT 2 - Raja Kelas Ringan Christian Lee Habisi Lawan 73 Detik Saja

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 15 April 2021 | 10:26 WIB
Atlet asal Singapura, Christian Lee, meraih gelar juara dunia ONE Lightweight dalam ajang ONE: Enter The Dragon di Singapura, Jumat (17/5/2019).
ONE CHAMPIONSHIP
Atlet asal Singapura, Christian Lee, meraih gelar juara dunia ONE Lightweight dalam ajang ONE: Enter The Dragon di Singapura, Jumat (17/5/2019).

BOLASPORT.COM - Raja kelas ringan ONE Championship, Christian Lee, tampil impresif dan sukses mempertahankan sabuk juaranya di ONE on TNT 2, Kamis (15/4/2021) di Singapura.

Christian Lee menghadapi lawan yang tidak mudah di ONE on TNT 2.

Sang lawan yang merupakan penantang peringkat 3, Timofey Nastyukhin, disebut-sebut sebagai ancaman terbesar bagi Christian Lee.

Pasalnya, sebelum tampil di ONE on TNT 2, Timofey Nastyukhin sempat mengalahkan mantan juara kelas ringan UFC, Eddie Alvarez.

Akan tetapi, Christian Lee memastikan bahwa dominasinya di kelas ringan ONE Championship masih belum bisa digoyahkan.

Baca Juga: Hasil Lengkap ONE on TNT 1 - Dua Mantan Juara UFC Kalah di Hadapan Penonton Amerika

Lee berhasil menjatuhkan Nastyukhin dengan sebuah pukulan kiri.

Tak membuang kesempatan, Lee langsung menyerbu Nastyukhin dari belakang dan menghujani sang lawan dengan belasan pukulan.

Wasit menghentikan pertarungan setelah melihat Nastyukhin tidak bisa bangkit maupun mempertahankan dirinya.

Dengan kemenangan ini, Christian Lee sudah menghabisi 4 penantang teratas kelas ringan ONE Championship.

Sebelum ini, Lee sudah mengalahkan Shinya Aoki (peringkat 4) waktu merebut sabuk juara kelas ringan ONE Championship pada 17 Mei 2019.

Lee juga telah menaklukkan Iuri Lapicus (2) dan Saygid Guseyn Arslanaliev (1).

Baca Juga: Eliminasi Ganda di Episode 4 The Apprentice: ONE Championship Edition

ONE on TNT 2 menggelar total 5 pertarungan.

Seperti main event antara Christian Lee dan Timofey Nastyukhin, 4 pertarungan yang lain juga tidak butuh diselesaikan dengan perhitungan angka.

Di co-main event, tendangan ke ulu hati dari Janet Todd melumpuhkan Anne Line Hogstad di ronde ketiga duel Muay Thai kelas atomweight.

Di preliminary card, Shuya Kamikubo mengalahkan Mitchell Chamale lewat kuncian rear-naked choke di ronde kedua dalam duel kelas bantam.

Berlaga di kelas terbang, serangan sikut Wang Shuo memastikan kekalahan buat Kim Kyu Sung di ronde ketiga.

Sementara itu, hasil diskualifikasi mewarnai laga di kelas bulu antara Yoshiki Nakahara dan Shinechagtga Zoltsetseg.

Zoltsetseg menerima kartu merah setelah melancarkan tendangan kaki kanan ilegal terhadap Nakahara yang sedang berusaha mengunci kaki kirinya di lantai arena.

Baca Juga: GOAT UFC Tumbang di ONE Championship, Petarung Ini Sebut Peran Jorge Masvidal

Hasil Lengkap ONE on TNT 2:

  • Kelas ringan (perebutan sabuk juara): Christian Lee mengalahkan Timofey Nastyukhin dengan TKO (pukulan) di ronde 1.
  • Atomweight Muay Thai: Janet Todd mengalahkan Anne Line Hogstad dengan TKO (tendangan ke badan) di ronde 3.
  • Kelas bulu: Yoshiki Nakahara mengalahkan Shinechagtga Zoltsetseg dengan diskualifikasi (tendangan ilegal) di ronde 2.
  • Kelas terbang: Wang Shuo mengalahkan Kim Kyu Sung dengan KO (sikut) di ronde 3.
  • Kelas bantam: Shuya Kamikubo mengalahkan Mitchell Chamale dengan kuncian rear-naked choke ronde 2.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ONE Championship

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X