Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Menghilang di Piala FA, Pelatih Ansan Greeners Konfirmasi Asnawi Mangkualam Sudah Naik Kasta

By Bagas Reza Murti - Kamis, 15 April 2021 | 11:41 WIB
Shin Tae-yong saat memberi wejangan pada Asnawi Mangkualam usai memperkuat Ansan Greeners di di Liga Korea Selatan.
INSTAGRAM/@SHINTAEYONG7777
Shin Tae-yong saat memberi wejangan pada Asnawi Mangkualam usai memperkuat Ansan Greeners di di Liga Korea Selatan.

BOLASPORT.COM - Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik memberi alasan Asnawi Mangkualam menghilang dari skuad saat timnya tumbang 0-2 dari Chungnam Asan di Stadion Ansan Wa dalam putaran ketiga Piala FA Korea, Rabu (14/4/2021).

Asnawi Mangkualam diketahui tak masuk skuad Ansan Greeners saat melawan Chungnam Asan pada laga yang digelar Rabu sore waktu setempat.

Eks PSM Makassar tidak masuk ke starting XI maupun pemain cadangan.

Pada laga tersebut, Ansan Greeners harus mengakui keunggulan Chungnam Asan 0-1.

Gol tunggal Chungnam Asan dicetak oleh Matheus Alves pada menit ke-48.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Portugal 2021 - Kembalinya Si Alien pada Akhir Pekan Lomba

Dengan hasil ini, Ansan Greeners dipastikan tersingkir di putaran ketiga Piala FA Korea.

Catatan ini mengulangi hasil tahun lalu di mana Ansan Greeners juga tersingkir di putaran ketiga Piala FA Korea.

Pelatih Ansan, Kim Gil-sik tak bisa menutupi kekecewaannya tersingkir di babak yang sama dua musim beruntun.

"Mengecewakan karena kami tak bisa mencetak gol," ujar Kim Gil-sik dilansir BolaSport.com dari Sports-G.

"Kami lebih agresif di babak kedua, tetapi seperti sat melawan Jeonnam sebelumnya saya bertanya-tanya apakah ada yang bisa menjadi mencetak gol di akhir laga."

"Pada sektor ini (finishing), tampaknya kami harus terus berbenah," tambahnya.

Mengenai absennya Asnawi, Kim Gil-sik memang terang-terangan mengistirahatkan seluruh pemain utamanya demi meraih hasil positif di liga.

Baca Juga: Timnas Indonesia Gelar TC, PSSI Panggil Pemain yang Berkarier di Luar Negeri

Pelatih Ansan Greeners FC, Kim Gil-sik.
Youtube/Sports-G
Pelatih Ansan Greeners FC, Kim Gil-sik.

Kim merasa di satu sisi ia berambisi melaju ke babak keempat Piala FA, tetapi di sisi lain ia ingin menyimpan para pemainnya agar bisa tampil lebih baik di liga.

"Saya dihadapkan pada dua opsi, di sisi lain saya berambisi di Piala FA dan daftar susunan pemain telah diputuskan kemarin malam, namun saya kepikiran sampai pagi ini," kata Kim Gil-sik.

"Terkadang pelatih juga bisa memutukskan pilihan yang tidak diinginkan."

Absennya Asnawi menjadi kejutan, padahal media resmi K-League menobatkan Asnawi sebagai player to watch sebelum laga Ansan Greeners Vs Chungnam Asan.

Pemain-pemain yang bermain di Piala FA merupakan pemain-pemain lapis kedua Ansan Greeners.

Hal ini jadi kabar baik buat fans Indonesia bahwa status Asnawi Mangkualam saat ini telah naik kasta menjadi pemain utama Ansan Greeners.

Ansan Greeners akan melawan Bucheon FC dalam laga pekan ke-7 K-League 2 pada Sabtu 17 April 2021 mendatang.

Baca Juga: Disambut 400 Suporter, Bus Pemain Real Madrid Kena Serangan sampai Kaca Pecah

Asnawi yang telah masuk tim utama diharapkan tampil.

Kim Gil-sik tak ingin berlama-lama menyesali kekalahan dari Chungnam Asan.

Ia telah menatap laga selanjutnya dan menargetkan kemenangan untuk Ansan Greeners.

"Kekalahan tadi bukanlah sesuatu yang harus saya ambil sendiri," kata Kim Gil-sik.

"Ada pertandingan hari Sabtu menunggu."

"Saya pikir para pemain yang tidak bermain di Piala FA akan menunjukkan hal berbeda Sabtu besok."

Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 - Ujian bahwa Yamaha Tak Sekadar Hangat-hangat Tahi Ayam

 Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).
TWITTER.COM/KLEAGUEUNITED
Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).

"Karena mereka telah rekoveri dengan baik, kami telah siap untuk memberikan hasil terbaik melawan Bucheon FC," imbuhnya.

Ansan Greeners saat ini menghuni peringkat ke-5 dengan poin 8 dari 6 kali main.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : sports-g.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X